Nikmati Pertunjukan Film di Berbagai Bioskop Alternatif Ini!

Hai YOTers! Bingung mau menghabiskan weekend di mana? Nih, ada rekomendasi bioskop alternatif yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati pertunjukan film yang gak bisa kamu tonton di bioskop.

  1. Kinosaurus

Tempat ini punya konsep homey yang bisa membuat kamu betah saat berada di dalamnya. Kalau kamu mau berkunjung kesini, Kinosaurus berada di dalam toko buku Aksara Kemang, Jakarta Selatan yang juga bersebelahan dengan Ruang Seduh Granara Art. Selain menonton film, kamu juga bisa belajar membuat film seluloid dan berdiskusi mengenai film di sini.

Tiket: Rp 50.000/film.

Lokasi: Jalan Kemang Raya 8B, Kemang, Jakarta Selatan

Info Jadwal Pemutaran Film: kinosaurusjakarta.com

 

  1. Kineforum

Bioskop alternatif yang terletak di dalam Taman Ismail Marzuki ini juga sering mengadakan diskusi bersama para sineas dan juga praktisi film. Film yang diputar di sini biasanya diprogram secara tematik, seperti tema politik, gender dan sebagainya.

Tiket: Rp 30.000/film (berupa donasi)

Lokasi: Jalan Cikini Raya Taman Ismail Marzuki No. 73, Menteng, Jakarta Pusat

Info Jadwal Pemutaran Film: kineforum.org

 

  1. Paviliun 28

Selagi kamu menonton film, kamu bisa mencicipi berbagai sajian makanan dan minuman khas Indonesia di sini. Setiap Rabunya rutin diadakan Sinema Rabu yang memutar berbagai film bertema politik, sosial dan budaya.

Tiket: Rp 30.000/film.

Lokasi: Jalan Petogogan I No. 25, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Info Jadwal Pemutaran Film: instagram.com/paviliun_28/

 

  1. GoetheHaus

GoetheHaus memiliki bioskop mini yakni Arthouse Cinema yang sering memutar film klasik, art film dan film indie dari berbagai Negara. Tiap tahunnya, GoetheHaus menghadirkan program tahunan yakni German Cinema yang menayangkan film pilihan asal Jerman.

Lokasi: Jalan Sam Ratulangi No. 9-15, Menteng, Jakarta Pusat

Info Jadwal Pemutaran Film: www.goethe.de/indonesien

 

  1. Cine Space

Dalam visi untuk mendukung perfilman Indonesia, bioskop alternatif yang digagas oleh sutradara dan produser Nia Dinata ini memutar film independen Indonesia. Selain itu, Cine Space juga sering mengadakan workshop dan diskusi seputar dunia perfilman.

Tiket: Donasi ditentukan dari film atau event tertentu

Lokasi: Scientia Square Park, Jl. Scientia Boulevard, GV-01, Gading Serpong, Tangerang.

Info Jadwal Pemutaran Film: instagram.com/cine_space/

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.