3 Universitas dengan Perpustakaan Paling Unik

Perpustakaan menjadi jantung setiap universitas atau perguruan tinggi. Perpustakaan menjadi tempat kedua bagi mahasiswa untuk menimba ilmu. Selain menyediakan buku sebagai referensi mahasiswa, biasanya perpustakaan juga menyediakan berbagai fasilitas yang menunjang kegiatan mahasiswa. Berikut 3 universitas dengan perpustakaan paling unik. Simak di bawah ini!

Perpustakaan Universitas Teknik Delft (Belanda)

Universitas Teknik Deft merupakan universitas yang memiliki bangunan perpustakaan yang unik. Perpustakaan tersebut dibangun berbentuk kerucut yang ditumbuhi hiasan rumput. Sehingga dari luar nampak seperti perbukitan yang di tengahnya ada kerucut. Kerucut itu menjadi celah agar cahaya matahari tetap dapat masuk ke dalam perpustakaan.

Perpustakaan ini dirancang oleh Delft dengan basis Mecanoo biro arsitektur pada tahun 1997. Perpustakaan ini memiliki tinggi 150 kaki dengan jumlah ruang 1500.

 

Baca Juga:

4 Jurusan Kuliah yang Mustahil Tergantikan Mesin

3 Hal yang Memengaruhi Mood Saat Bekerja

3 Manfaat Kuliah Sambil Kerja

 

Perpustakaan Universitas Indonesia (Depok)

Universitas Indonesia juga memiliki perpustakaan yang unik dan megah. Perpustakaan ini juga menggunakan rumput sebagai hiasan di bagian atasnya. Perpustakaan ini menjadi salah satu perpustakaan dengan desain yang keren di Indonesia.

Di bagian luar perpustakaan juga terdapat beberapa gerai makanan dan minuman yang biasa disukai oleh mahasiswa.

Perpustakaan Universitas Malahayati (Lampung)

Universitas Malahayati yang berada di Lampung juga memiliki perpustakaan dengan desain yang unik. Bagian dalam perpustakaan ini dibangun seperti di dekat sungai. Sungai buatan itu terdapat hiasan ikan yang mengelilingi deretan rak buku.

Selain itu, di dalamnya juga terdapat pilihan ruang baca yang berbeda. Misalnya ruang baca berbentuk kubus yang tinggi dan tempat untuk berdiskusi bersama.

 

Lagi cari inspirasi?

Buat kamu yang lagi cari inspirasi seputar kuliah dan karir bisa kunjungi youtube Young On Top. Ada Beragam konten menarik, loh!