5 Beauty Influencer Indonesia Terpopuler, Adakah Idolamu?

Beauty influencer indonesia

Beauty influencer Indonesia semakin hari semakin bayak bermunculan. Tak hanya sebatas konten make-up tutorial, konten-konten yang disajikan pun sekarang sudah semakin kreatif dan inspiratif.

Mulai dari konten membacakan cerita para netizen, review product, hingga membagikan kehidupan pribadi mereka. Berikut ini ada 5 beauty influencer Indonesia yang telah Young On Top rangkum.

 

1. Nanda Arsyinta

Beauty influencer yang kerap disebut sebagai barbie-nya Indonesia ini sering membagikan video-video make-up tutorial untuk beberapa acara, seperti birthday make-up, soft romantic make-up, graduation make-up, hingga make-up Hari Raya.

 

2. Rachel Goddard

Tak hanya populer, beauty influencer yang satu ini juga dikenal sebagai pribadi yang unik, karena selalu menunjukkan ekspresi-ekspresi khas, dan tentunya lucu saat memberikan review produk, maupun menceritakan pengalamannya menggunakan produk tertentu.

Untuk konten-konten yang diunggahnya sendiri tak hanya soal kecantikan, namun juga traveling, serta vlog-vlog kesehariannya bersama suami, maupun saat ia melakukan persalinan.

Baca Juga

3. Tasya Farasya

Tasya Farasya dikenal dengan ciri khasnya, yaitu make-up bold. Beauty influencer yang sudah berkecimpung di YouTube sejak 2017 ini, bisa dibilang memiliki popularitas yang berkembang pesat.

Selain karena parasnya yang cantik, Tasya Farasya juga memiliki kemampuan make-up yang sangat baik, sehingga mampu menarik para brand kosmetik untuk menjadikannya sebagai Brand Ambassador.

 

4. Suhay Salim

Siapa sih di antara kamu yang tidak tahu Suhay Salim? Produk-produk kecantikan yang diulasnya pun, sesuai dengan pengalaman pribadi. Jadi, tak heran apabila banyak penonton yang percaya dengan review yang diberikan Suhay Salim, karena selalu jujur.

Baca Juga

5. Abel Cantika

Wanita ini, mulai dikenal di khalayak luas sejak membuat video di YouTube berjudul skincare routine, yang diunggah sekitar beberapa tahun yang lalu. Video tersebut tak disangka-sangka dilihat, bahkan disukai oleh banyak penonton.

Abel Cantika kini telah banyak diundang oleh brand-brand kecantikan untuk meet & greet, beauty class, bahkan diundang untuk menghadiri acara-acara di luar negeri, seperti di London, Maldives, Korea, New York, dan masih banyak lagi.

Itu dia tadi 5 beauty influencer Indonesia terpopuler versi Young On Top. Kita bisa menjadikan mereka sebagai inspirasi untuk membuat kita berani mencoba dan terus berkembang. Tentunya kita juga harus percaya kalau anak muda pun bisa menggapai cita-cita yang tinggi.

 

Butuh Inspirasi?

Jika kamu ingin mendapatkan informasi dan motivasi lainnya, bisa kunjungi konten tentang self development, tips karir, dan masih banyak lagi hanya di Youtube Young On Top di bawah ini.