Kegiatan produktif perlu kamu lakukan ketika sedang stress karena pekerjaan. Terkadang, kita membutuhkan healing agar tidak stress bekerja. Namun, dalam beberapa kasus banyak yang terlena oleh kegiatan healing.
Untuk itu, berikut kegiatan-kegiatan produktif yang dapat mengurangi stress karena pekerjaan!
5 Kegiatan Produktif Ketika Stress Bekerja
Kegiatan produktif: Bermeditasi
Menurut beberapa penelitian, bermeditasi dapat menurunkan tangkat hormon stress sebanyak 51%. Oleh karena itu, kegiatan ini cukup efektif untuk mengurangi stress yang berlebih.
Cara melakukannya yaitu hentikan segala aktivitas pekerjaan, kemudian kosongkan pikiran dan ambil napas beberapa kali. Hitung napasmu dan tetap fokus sampai pikiran kamu tenang.
Hias meja kerja dengan tanaman atau aksesoris berwarna hijau
Percaya atau tidak, warna bisa memengaruhi kondisi psikologis dan emosi. Menurut beberapa penelitian, lingkungan yang didominasi oleh berwarna hijau dapat memberikan efek yang menyehatkan pada tubuh dan mata.
Untuk itu, tidak ada salahnya jika kamu dekor meja kerjamu menjadi warna hijau. Jika tidak ada tanaman, kamu bisa tambahkan aksesori berwarna hijau. Atau paling tidak, ketika kamu stress karena pekerjaan, kamu bisa melipir sejenak ke jendela untuk melihat pepohonan yang hijau
Warna hijau sering dikaitkan dengan alam dan lingkungan yang sehat. Tak hanya itu, hijau juga melambangkan keharmonian, keseimbangan dan ketenangan.
Tak hanya mengurangi stress, meja kerja yang didominasi warna hijau juga bisa membuatmu lebih fokus dalam menyelesaikan pekerjaan.
Berinteraksi dengan teman kerja
Terlalu sibuk bekerja, terkadang membuat kita abai terhadap lingkungan sekitar dan jarang berinteraksi dengan orang-orang sekelilingmu. Meskipun begitu, kamu jangan lupa untuk tetap menyapa rekan-rekan kerjamu ya!
Supaya kamu tidak merasa terisolasi dengan lingkungan kantor. Jika kamu merasa terisolasi, yang ada nantinya kamu tambah stress.
Nah, itu dia tadi beberapa kegiatan produktif. Buat kamu yang ingin meluangkan waktu dengan hal-hal produktif, yuk daftar event Bedah Buku dari YOT di sini!