5 Menu Makanan Korea yang Cocok untuk Diet

5 menu makanan korea yang cocok untuk diet

Halo temen-temen semua, bagaimana kabar kalian? Apakah dietnya berjalan dengan lancar? Semoga berjalan dengan mulus ya, nah kali ini ada beberapa menu makanan dari Korea yang bisa buat diet kamu bervariasi! Menu makanan Korea terkenal dengan beberapa sajian hasil fermentasi, seperti kimchi.

Ternyata menu makanan Korea ini cocok dijadikan menu diet sehat lho! Korea juga memiliki beberapa menu makanan lain yang cocok dikonsumsi saat diet, dan baik untuk kesehatan. Terlebih, Korea dikenal dengan makanannya yang difermentasi terlebih dahulu, sehingga kandungan bakteri baik dalam makanannya cocok untuk menurunkan berat badan. Langsung aja kita bahas satu per satu!

1. KIMCHI

Sudah bukan rahasia lagi, kimchi sangat terkenal dan bahkan masuk dalam daftar makanan sehat yang di dunia. Kandungan probiotik dalam kimchi sangat baik untuk menurunkan berat badan dan bisa dijadikan menu diet sehat. Ada banyak menu makanan Korea dicampur dengan kimchi. Biasanya orang Korea wajib menyediakan kimchi di rumah, dan menjadi makanan sampingan di setiap jam makan.

Bahkan para ibu di Korea akan menyimpan kimchi buatannya dalam waktu yang lama untuk mendapatkan rasa yang enak. Menu makanan Korea dari kimchi ada banyak, seperti nasi goreng kimchi, sup kimchi, pancake kimchi, dan masih banyak lagi berbagai jenis olahan kimchi lainnya. Jadi, bagi temen-temen yang hendak memasukkan kimchi ke dalam daftar menu diet sehat, tidak akan pernah bosan, karena kimchi bisa diolah dalam berbagai macam jenis makanan.

2. DONGGEURANG DDAENG

Selain kimchi yang sudah tidak asing lagi, ada lagi menu makanan Korea yang cocok dijadikan menu diet sehat. Dilansir dari Zen Kimchi, Donggeurang Ddaeng atau Steak Tahu dan Jamur ini.Agar halal disantap, Donggeurang Ddaeng diolah bersama tahu dan jamur Pyogo, atau terkenal dengan nama jamur Shiitake. Rasa menu makanan yang satu ini sangat unik, karena bentuknya seperti steak daging. Untuk memasak steak tahu ini, orang Korea biasa menggunakan minyak zaitun atau minyak dari biji anggur. Dijamin menu makanan ini sangat cocok dimasukan dalam daftar menu diet kamu nih.

3. DOTORIMUK

Dotorimuk atau Acorn Jelly, adalah menu makanan Korea yang terbuat dari biji pohon ek. Makanan ini sudah menjadi tradisi di Korea, orang-orang Korea zaman dahulu bekerja keras untuk mengekstrak nutrisi dari biji pohon ini. Hasil kerja keras ini berbuah hasil, yakni olahan acorn jelly yang berkilau dan tembus cahaya. Rasanya hambar, namun bisa ditambah dengan tambahan bumbu lain untuk mendapatkan rasa yang sesuai dengan lidah masing-masing.

Tekstur Dotorimuk terasa seperti tekstur daging yang kenyal, bahkan menu makanan ini mengandul 0 kalori dan menjadi populer untuk diet dan sangat baik untuk menurunkan berat badan. Dotorimuk bisa dimakan dengan menambahkannya ke dalam sup dingin atau dalam Bahasa Korea Naengmyeon. Namun, ada juga yang menambahkan Dotorimuk ke dalam salad sayur atau salad buah.

4. BORIBAP / BUBUR BIBIMBAP

Pada zaman dahulu, nasi menjadi barang mewah dan hanya kalangan tertentu yang bisa makan nasi dengan kualitas terbaik. Sehingga muncul kebiasaan di antara para masyarakat biasa untuk memakan sedikit nasi namun dengan banyak campuran bahan lain, seperti sayuran dan kacang-kacangan. Nasi campur, atau biasa disebut dengan Bibimbap, merupakan menu makanan tradisional Korea yang cukup terkenal di kalangan pecinta makanan sehat.

Ada banyak jenis bibimbap, sesuai dengan isian dalam nasi. Umumnya, Bibimbap terbuat dari nasi yang di atasnya ditambahkan berbagai macam jenis sayuran seperti bayam, wortel, kimchi, touge, hingga menambahkan telur, daging, dan telur. Ada yang unik dari Bibimbap, yakni Boribap yang sangat terkenal di daerah pinggiran Korea.

Yang membedakan Boribap dengan Bibimbap lain adalah cara penyajiannya. Nasi dalam Boribap dipisahkan dari sayurannya, dan hanya dicampuri minyak wijen dan wijen, dan sayurannya diletakkan di piring terpisah. Campuran nasi dan minyak inilah yang membuat nasi seakan menjadi bubur, sehingga diberinama Boribap, atau Bibimbap yang menyerupai bubur.

5. KIMBAB

Kimbab memiliki banyak jenis yang beragam tapi kalau kamu mau diet atau seorang vegan yang cuma makan sayur dan tumbuhan, ada jenis kimbab yang hanya berisi sayuran saja. Biasanya kimbab seperti ini berisi timun, wortel, acar lobak atau kimchi. Selain mengenyangkan rasanya pun gak kalah enak sama makanan non-vegan.

Nah itu dia beberapa menu makanan ala Korea yang cocok untuk diet, kamu bisa sesuain sama selera kamu biar diet kamu lebih bervariasi, dan ingat, diet ga harus makan makanan yang tidak enak, diet haruslah menyenangkan dan sehat. Terima kasih!

Ingin membaca lebih banyak artikel tips dan trik yang bisa kamu terapkan? Kunjungi blog Young On Top di sini!

Ingin mendapatkan lebih banyak inspirasi dari pembicara dan tokoh yang berpengalaman dalam bentuk podcast, video, atau artikel? Yuk, bergabung di premium member Young On Top di sini!

 

Yuk Tes Pengetahuanmu! Seberapa Tahu Kamu Tentang Drama Korea?

[qsm quiz=7]

Lebih Banyak Artikel Tips dan Trik untuk Kamu!

Leave a Reply

Your email address will not be published.