Alasan Zenly Ditutup, Aplikasi Pelacak Lokasi!

Baru-baru anak muda yang menggunakan aplikasi Zenly digemparkan dengan kabar bahwa aplikasi itu akan ditutup. Melansir dari laman community.zen.ly, berikut alasan Zenly ditutup. Simak di bawah ini!

Iklim Ekonomi

Untuk dapat bertahan di suatu bidang industri, memang harus menyiapkan persiapan yang matang. Zenly memilih untuk menutup aplikasi karena iklim ekonomi yang tidak mendukung. Meskipun aplikasi ini tidak bisa digunakan lagi, para pengguna tetap dapat mengunduh data pada akunnya. Tutorial pengunduhan ini dapat dilihat langsung di website.

 

Baca Juga:

Manajemen Waktu dengan Eisenhower Matrix

Beasiswa Khusus Perempuan di Luar Negeri

Meneladani Strategi Bisnis JCO Donuts

 

Sosial Media Berbasis Peta

Aplikasi Zenly merupakan sosial media berbasis peta. Yang berarti setiap pengguna dapat melihat dengan jelas alamat temannya. Bahkan mereka juga bisa melihat pergerakan seseorang hanya dengan melihat aplikasi ini. Bahkan dalam aplikasi ini juga terdapat pemberitahuan jika pemilik akun sudah tidur. Hal ini dapat memberitahukan kepada pengguna lainnya agar tidak menghubungi lagi.

Cocok untuk Mahasiswa

Sesuai dengan tujuan sosial media lainnya. Aplikasi ini sebenarnya sangat berguna untuk mahasiswa. Mahasiswa biasanya kesulitan untuk menentukan tempat bertemu atau saat di jalan. Dengan menggunakan aplikasi ini, mahasiswa dapat dengan mudah mengetahui keberadaan temannya. Saat mengadakan acara, mereka bisa melihat siapa saja yang sudah datang.

Buat kamu yang lagi cari inspirasi seputar kuliah, self-development dan karir bisa kunjungi youtube Young On Top. Ada Beragam konten menarik, loh!