Atasi Malas Nugas Kuliah dengan Teknik GCA

Setiap mahasiswa memiliki tanggung jawab untuk belajar dan mengerjakan tugas. Setiap minggunya, mahasiswa bisa mendapatkan tugas membuat beberapa makalah dari berbagai mata kuliah. Membuat tugas makalah dan artikel berkali-kali akan membuat mahasiswa merasa bosan dan malas nugas.

Baru-baru ini, beredar di sosial media mengenai belajar dengan teknik GCA. GCA merupakan teknik belajar yang memiliki kepanjangan Gesit, Cepat, Aktif (GCA). Teknik ini dapat merangsang mahasiswa untuk tidak bermalas-malasan dalam mengerjakan tugas. Berikut penjelasannya.

Gesit

Cara pertama yaitu dengan membiasakan diri untuk gesit. Gesit dalam mempelajari berbagai mata kuliah. Mahasiswa memiliki berbagai mata kuliah beragam, buku pokok yang harus dibaca juga beragam. Maka kamu harus belajar dengan gesit berpindah-pindah buku bacaan. Misalnya, ketika bosan di buku pertama kamu bisa berpindah membaca buku lainnya, dan seterusnya.

Baca Juga:

4 Jurusan Kuliah yang Mustahil Tergantikan Mesin

3 Hal yang Memengaruhi Mood Saat Bekerja

3 Manfaat Kuliah Sambil Kerja

 

Cepat

Cara kedua yaitu dengan membiasakan diri untuk cepat. Cepat dalam memahami berbagai materi yang diberikan dosen. Agar kamu dapat memahami dengan cepat, jauhkan segala macam materi yang bisa mengganggu konsentrasimu. Misalnya mematikan ponsel saat belajar atau mencari tempat duduk paling depan agar fokus belajar. Dengan cepat memahami materi dan gesit, rasa malasmu akan hilang dan tidak menjadi kebiasaan.

Aktif

Cara ketiga yaitu dengan membiasakan diri untuk aktif di kelas. Sebenarnya, aktif di kelas akan membuatmu belajar lebih percaya diri. Setiap kali kamu merasa percaya diri, ini akan membuatmu lebih antusias saat belajar. Sehingga, rasa antusias itu akan membuatmu semangat setiap harinya. Termasuk saat harus mengerjakan berbagai tugas dari dosen.

 

Lagi cari inspirasi?

Buat kamu yang lagi cari inspirasi seputar kuliah dan karir bisa kunjungi youtube Young On Top. Ada Beragam konten menarik, loh!