Bani Mulia dan Perjalanan Karirnya dalam Merintis Bisnis Keluarga

Bani Mulia dan Perjalanan Karirnya dalam Merintis Bisnis Keluarga

Bekerja di perusahaan keluarga tidak selalu menjamin perjalanan karir akan berjalan dengan baik dan sempurna. Begitu juga dengan apa yang telah dijalankan oleh Bani Mulia, Managing Director PT. Samudera Indonesia, Tbk, sebuah perusahaan pelayaran lokal terbesar di Indonesia. Sebelum menjabat di posisinya yang sekarang, ia juga pernah menjadi karyawan magang dan juga staff.

Bani Mulia merupakan lulusan Manajemen dari Universitas Indonesia. Setelah lulus, ia melanjutkan studinya di Fakultas Bisnis dan Hukum Universitas Daekin. Bergabung dengan bisnis keluarga di usia muda sempat membuatnya dipandang sebelah mata. Namun, segala tantangan dan konflik yang ada ia jadikan sebagai tantangan dan peluang untuk bisa belajar lebih banyak lagi. Baginya, tantangan bisa diubah jadi keunggulan.

Kunci sukses sebagai pemimpin dari Bani Mulia adalah membuat pesan yang jelas dan membuka kesempatan seluas-luasnya bagi anak buahnya untuk bisa menyampaikan pendapat maupun kritik. Komunikasi adalah kunci kesuksesan bekerja.

“Kita harus mengubah Indonesia dengan keberanian kita. Banyak potensi kerja dan bisnis di Indonesia tanpa harus korupsi. Jangan takut berkarya, bangun Indonesia dengan bersih dan integritas,” Bani Mulia, Managing Director PT. Samudera Indonesia, Tbk.

Kamu bisa tahu lebih banyak mengenai perjalanan Bani Mulia dalam mengembangkan PT. Samudera Indonesia, Tbk dalam acara Young On Top National Conference 2019 pada tanggal 6 April 2019 di Kartika Expo, Balai Kartini. Di acara YOTNC 2019, kamu bisa sharing dan tanya langsung ke Bani Mulia seputar perjalanan karirnya. Selain mereka, juga akan ada Wishnutama(CEO NET Mediatama), William & Winston Utomo(COO & CEO IDN Media), Chelsea Islan (Co-Founder & President Youth of Indonesia), Agung Hapsah (Content Creator), Najwa Shihab (Journalist & Founder Narasi.tv), Budi Sadikin (CEO Inalum) dan Nareend (Professional Photographer). Jangan sampai ketinggalan, daftarkan diri kamu segera di youngontop.com/yotnc2019 sekarang juga!

Leave a Reply

Your email address will not be published.