Burnout dan Stres? Cobain Filosofi Sloth

filosofi sloth

Siapa yang tidak tahu hewan yang ada di film Zootopia. Pasti udah pernah liat kukang atau sloth kan secara langsung maupun lewat film? Hewan ini memang terkenal lambat karena metabolisme tubuhnya. Di film Zootopia kita bisa melihat gerakan yang super slow motion ketika si Sloth menjadi bagian administrasi di kantor tersebut. 1 kata untuk hewan ini, lambat!

FILOSOFI SLOTH, MENJAWAB TUNTUTAN HIDUP YANG SERBA CEPAT

Sloth atau kukang adalah hewan yang menghabiskan sebagian besar waktunya bergelantungan di pepohonan di hutan hujan tropis di Amerika Selatan.  Hewan ini memang memiliki ciri khas tersendiri yaitu gerakannya yang super lambat. Makanya gak heran kalau Sloth dijadikan simbol filosofi baru bagi kita manusia yang dituntut untuk bergerak super cepat, melakukan aktivitas kesana kemari, bahkan multitasking. 

Di era digital ini kita sering dituntut untuk terus produktif. Segala sesuatunya bergerak dengan cepat, dinamis, dan banyak pekerjaan yang kini bisa dilakukan dalam hitungan jam, menit, serta detik. Tuntutan untuk terus produktif telah membuat banyak orang merasa bersalah ketika dirinya merasa tak produktif. Banyak juga yang merasa burnout (suatu keadaan kelelahan emosional, fisik, dan mental yang disebabkan oleh stres yang berlebihan dan berkepanjangan. Itu terjadi ketika kita merasa kewalahan, terkuras secara emosional, dan tidak mampu memenuhi tuntutan terus-menerus) dan stres. YOTers apakah pernah mengalami gejala-gejala diatas? Kalau iya tandanya kamu perlu menerapkan Filosofi Sloth.

Diansir dari buku The Little Book of Sloth Philosophy karya Jennifer mcCartney, Filosofi Sloth menyadarkan kita bahwa gak selamanya kita harus tancap gas. Ada kalanya kita harus melambat seperti kukang untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Seperti hewan sloth yang gerakannya lambat, filosofi sloth menekankan pentingnya untuk being the present, menikmati momen yang ada di hadapan kita. Kadang lambat itu gapapa, asal tau batas dan kewajiban. Dengan kata lain, menerapkan filosofi sloth dalam kehidupan sehari-hari artinya YOTers telah mempraktekkan mindfulness.

CARA MEMPRAKTEKKAN FILOSOFI SLOTH

Jadi buat YOTers semua, ada kalanya kita injak rem, rehat sejenak dan lakukan beberapa hal dengan santai dan pelan. Dengan ini kita bisa merefresh lagi energi dan pikiran kita untuk balik lagi ke aktivitas sibuk dan produktif kita. Berikut beberapa cara mudah dan simpel kita menerapkan Filosofi Sloth ini ke gaya hidup kita:

  1. Tidur yang cukup atau tidur panjang saat libur
  2. Tinggalkan hp di luar jam kerja dan fokus sama keluarga
  3. Fokuskan 1 kerjaan yang kita sangat minati dan nikmati

Itu dia beberapa contohnya YOTers, kalau kamu sedang burnout dan stress kamu bisa menerapkan Filosofi Sloth dan menyerap manfaatnya :

  • Meminimalisir tingkat stres
  • Meningkatkan fokus untuk mendapatkan hasil yang terbaik
  • Menjadi lebih teliti dalam melakukan pekerjaan
  • Melatih kesabaran dan kebijaksanaan
  • Membuat kita berpikir sebelum bertindak
  • Membuat hidup lebih bermakna
  • Membuat kamu lebih menikmati hidup

Nah jadi YOTers dirumah bisa banget menerapkan Filosofi Sloth ini asal disesuaikan dengan kebutuhan dan tanggung jawab kita!

 

Stay healthy dan stay productive YOTers….

 

See you on top!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.