Ciri-Ciri Seseorang Playing Victim. Patut Diwaspadai!

playing victim

Playing victim adalah istilah yang sudah populer digunakan untuk menyebut orang-orang yang berlagak menjadi korban dalam suatu kejadian. Mereka yang melakukan ini  merasa tidak bertanggung jawab pada hal buruk di sekitar mereka, meskipun mereka sendiri sebenarnya terlibat.

Secara umum, seseorang melakukan playing victim karena tidak ingin disalahkan dan diminta bertanggung jawab terhadap suatu hal. Terbukti bersalah adalah situasi yang menunjukkan kelemahan seseorang dan tentunya membiarkan kelemahan diketahui orang lain adalah hal yang memalukan.

Selain itu dengan berlagak menjadi korban, seseorang akan berada pada situasi rentan atau vulnerable, sehingga seakan sah-sah saja jika ia tidak berani mengambil risiko.

Berikut ini adalah ciri-ciri seseorang playing victim, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Tidak Mau Bertanggung Jawab

Orang yang playing victim akan membebankan kesalahan pada orang lain dan mengabaikan fakta bahwa ia sebenarnya berkontribusi menyebabkan kesalahan tersebut.

 

YOTers Boleh Banget Baca Artikel Lainnya Lho 🙂

3 Keuntungan Lulus Kuliah Tepat Waktu

Inilah Privilege yang Perlu Disyukuri

4 Bentuk Self Love yang Bisa Kamu Lakukan

2. Merasa Tidak Mampu Melakukan Berbagai Hal

Guna menghindari tanggung jawab, orang yang melakukan playing victim berusaha menunjukkan bahwa ia tidak mampu melakukan berbagai hal yang dibutuhkan atau diminta. Dampaknya mereka menjadi manipulatif dengan memengaruhi orang lain untuk mengasihani mereka.

Orang yang playing victim lihai dalam membuat seribu alasan agar terhindar dari hal-hal yang merepotkan.

3. Sering Melakukan Debat Yang Tidak Perlu

Mengapa berdebat? Karena orang yang melakukan playing victim merasa berada dalam situasi tertekan setiap waktu. Mereka selalu menganggap orang lain adalah pelaku dan ia adalah korban, sehingga ia harus terus menerus membela diri.

4. Berlebihan Dalam Mengasihani Diri Sendiri

Mengasihani diri sendiri memang perlu, namun dalam kasus ini rasa kasihan tersebut berlebihan sehingga menyebabkan orang lain mau tidak mau mengasihani mereka dan menerima alasan yang diberikan.

5. Gemar Membandingkan Diri Dengan Orang Lain

Para pelaku ini merasa situasi mereka paling susah di antara orang lain dengan tujuan menjadikan orang lain merasa iba.

Nah itu dia YOTers ciri-ciri seseorang yang suka playing victim. Kamu hati-hati yaa, dan ingat YOTers juga jangan jadi salah satu yang suka playing victim. So buat YOTers semuanya stay healthy ya, stay productive and see you on top!

YOTers, jangan lupa dengan Event terbesar dari Young On Top! YOTNC2022 kembali dihadirkan secara offline di Jakarta! Persiapkan diri YOTers buat dateng ke acara besar Young On Top untuk dapatkan inspirasi secara langsung dengan berbagai narasumber keren! Langsung daftar disini! atau YOTers bisa langsung click gambarnya 🙂

 

Ingin mendapatkan konten-konten inspiratif bagi anak muda seputar karir, bisnis, dan dunia pendidikan? Yuk kunjungi YouTube Young On Top. Atau tonton video di bawah ini!