Grand Launching Youngontop untuk Indonesia

Grand Launching Youngontop untuk Indonesia

GRAND LAUNCHING YOUNG ON TOP UNTUK INDONESIA

SAATNYA YANG MUDA YANG BERBAGI DAN MENGINSPIRASI

Kali ini Young On Top (YOT) me-launching program baru yang namanya Young On Top Untuk Indonesia, yaitu program berbagi 10.000 buku Young On Top New Edition untuk 100 universitas yang ada di Indonesia. Seluruh dana yang diperoleh untuk mencetak buku ini diperoleh dari YOTers (sebutan member YOT) yang secara sukarela menyisihkan dananya untuk berpartisipasi dalam program ini. Pihak penulis (billy boen) dan PT. Bentang Pustaka (penerbit) tidak mengambil royalty dan profit satu rupiahpun untuk program ini. Untuk pendistribusian seluruh buku ini, YOT di support penuh oleh PT. Pos Logistik Indonesia, sehingga dana yang masuk 100% untuk mencetak buku Young On Top Untuk Indonesia.

Acara grand launching Young On Top Untuk Indonesia yang dimulai pukul 10.00 sampai 12.00 di Auditorium Universitas Paramadina ini berjalan dengan sangat lancar. Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan penampilan @capoeiraparmad memukau semua tamu undangan yang berjumlah 300 orang dari beberapa universitas di Jakarta dan rekan-rekan dari media.

 

          

Seluruh tamu menyanyikan lagu Indonesia Raya              penampilan capoeira paramadina  

 

Profesor Firmanzah Phd selaku tuan rumah sekaligus Rektor Universitas Paramadina memberikan sambutan ucapan selamat datang dan memberikan pandangannya terhadap program Young On Top Untuk Indonesia. Prof Firmanzah mengungkapkan, mahasiswa harus memiliki semangat dalam berprestasi dan berkarya sejak dini alias jangan tunggu sampai tua.

 

  


Sambutan kedua dilanjutkan oleh Billy Boen selaku founder dan penulis buku Young On Top. Dalam sambutannya, beliau menjelaskan dasar atau alasan dibuatnya program Young On Top Untuk Indonesia ini. Pengalaman beliau menjadi General manager Oakley Indonesia di usia 26 tahun tentunya bukan karena keberuntungan semata. Tetapi banyak nilai nilai yang ia terapkan selama berkarir bahkan sampai saat ini. Nilai-nilai tersebut ia tuangkan ke dalam sebuah buku yang berjudul Young On Top New Edition. Billy sapaan akrabnya menjelaskan bahwa buku ini akan sangat bermanfaat jika banyak generasi muda yang membaca hingga mempraktikanya.

 

  

Acara selanjutnya diisi dengan sharing session oleh Yan Hendry selaku Business & Solution Director PT. Pos Logistik Indonesia. Dalam sharingnya tersebut Yan menjelaskan mengenai perjalanan karirnya. Tidak banyak yang tahu bahwa ia pernah jualan rokok sebelum diposisi strategis saat ini. Ia juga menceritakan alasannya bergabung dengan PT. Pos Logistik Indonesia, jika tidak ada rasa Nasionalisme tidak mungkin ia bergabung dengan perusahaannya saat ini. Ia ingin sekali memberikan kontribusi positif terhadap bangsa ini. Para hadirin sangat antusias dengan cerita yang dipaparkan Yan Hendry hingga sesi tanya jawab .

  

Selesai sharing session, acarapun dilanjutkan dengan penandatangangan MOU kerjasama antara Young On Top dengan PT. Pos Logistik Indonesia dalam program Young On Top Untuk Indonesia. Penandatanganan MOU dilakukan oleh Billy Boen dan Yan Hendry serta didampingi oleh Andy F Noya (Duta Baca Indonesia), Ibu Fatchiah (Dekan Universitas Paramadina), Yan Hendry dan Salman Faridi selaku CEO PT. Bentang Pustaka. Para media dan tamu undanganpun serentak langsung mengabadikan moment tersebut. PT. Pos Logistik Indonesia memberikan cindera mata untuk Young On Top berupa perangko yang di design khusus dengan logo Young On Top. Masih dalam sesi yang sama, Billy Boen memberikan buku Young On Top New Edition kepada Universitas Paramadina yang diwakili oleh Ibu Fatchiah selaku Dekan Fakultas Falsafah dan Peradaban. Penyerahan buku ini menjadi simbolik dimulainya pendistribusian 2000 buku pertama untuk puluhan Universitas di Indonesia.

  

 

          

Talkshow bersama lima pembicara menjadi sesi yang banyak ditunggu oleh tamu undangan. Riki Son selaku moderator dalam talkshow tersebut memulai sesi talkshow dengan tanya jawab bersama Andy F Noya. Sebagai Duta Baca Indonesia, Andy mengungkapkan pentingnya membaca buku sejak dini. Sesi talkshowpun menjadi sangat seru ketika dibuka sesi Tanya jawab untuk tamu undangan. Kelima pembicara menjelaskan mengenai program Young On Top Untuk Indonesia dan juga mengenai Leadership yang menjadi jawaban untuk salah satu penanya dari media.

 

          

Tepat jam 12.00 moderatorpun menutup sesi talkshow ditengah ditengah para tamu undangan yang masih ingin bertanya. Acara di auditorium tersebut ditutup dengan sesi foto bersama dengan para pembicara dan ratusan tamu undangan yang hadir. Tidak selesai dengan sesi foto bersama, acarapun dilanjutkan dengan makan siang bersama para pembicara sekaligus ramah tamah dengan media diruangan yang berbeda.

 

          

Acara ini bisa  ku Host, PT. Pos Logistik Indonesia, PT Bentang Pustaka tentunya juga dari pihak media partner seperti Merdeka.com , Binus TV, Youth Marketers, Seputar Kampus dan puluhan media lainnya.

Young On Top berharap dengan dilakukannya Grand launching ini akan semakin banyak orang yang terinspirasi untuk dapat berbagi dalam mensukseskan program berbagi 10.000 buku Young On Top New Edition. Masih ada kesempatan yang besar untuk YOTers yang ingin berpartisipasi bisa langsung kunjungi https://www.youngontop.com/yotuntukindonesia . seberapapun donasi yang kita berikan sangat membantu untuk dapat merealisasikan 10.000 buku ini dapat dibagikan ke ratusan universitas di seluruh Indonesia.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.