Ini Akibat untuk Kamu yang Suka Menunda-nunda Pekerjaan

Halo, YOTers! Pernah gak sih ngerasain momen di mana kamu memiliki banyak kerjaan, tapi badan rasanya lagi pengen tidur-tiduran, atau mungkin lagi pengen nyelesain series di Netflix dulu? Nah, itu namanya menunda-nunda pekerjaan YOTers!

Emang awalnya terasa enak sih, tapi tahukah YOTers? Menunda-nunda pekerjaan itu enaknya di awal doang, pada akhirnya, akan ada banyak akibat buruk yang akan kamu terima loh.

Suka Menunda Pekerjaan? Hati-Hati sama Akibatnya!

Emang, apa aja sih akibat yang dapat kita ketirma saat menunda pekerjaan? Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

1. Hasil Pekerjaan Tidak Maksimal

Misalnya YOTers memiliki suatu pekerjaan yang memiliki deadline satu minggu. Nah, untuk mereka yang langsung mengerjakannya di jauh-jauh hari, dapat dipastikan hasilnya akan memuaskan dan makasimal, karena mereka memanfaatkan waktu tersebut dengan baik, mereka memiliki waktu yang cukup untuk melakukan riset untuk pekerjaannya, dan juga mereka masih memiliki waktu yang cukup untuk melakukan perbaikan-perbaikan yang dibutuhkan.

Dibandingkan dengan mereka yang menunda-nuda dan mengerjakannya dalam jangka waktu yang mepet, dapat dipastikan hasilnya kurang maksimal atau bahkan dapat dibilang hasilnya tidak memuaskan, karena mereka tidak memanfaatkan waktu dengan baik, sehingga mereka tidak memiliki waktu yang cukup untuk melakukan riset, ataupun perbaikan-perbaikan dari hasil kerja mereka.

2. Merusak Nama Baik dan Menjauhkan Rezeki

Kebiasaan menunda pekerjaan dapat merusak nama baik kamu di lingkungan ataupun di pergaulan kamu, karena mereka sudah tahu bahwa kamu memiliki kebiasaan menunda pekerjaan, sehingga jika mereka memiliki peluang ataupun proyek yang awalnya membutuhkan bantuan kamu, pasti mereka akan berpikir ulang untuk mengajak kamu bergabung.

3. Merusak Kesehatan

Hah? Merusak kesehatan? Gak salah tuh? Iya, YOTers gak salah baca kok! Menunda-nunda kerjaan merusak kesehatan, terlebih kesehatan mental. Menunda pekerjaan itu enaknya di awal doang, pada akhirnya, saat sudah mendekati deadline pasti YOTers sendiri yang akan kelabakan, deg-degan, bahkan sampai stres saat mengerjakannya.

Kesehatan fisik juga dapat terganggu loh, YOTers. Ketika kalian mengerjakan pekerjaan yang sudah mepet dengan deadline, mau tidak mau pasti kalian harus bergadang agar pekerjaannya dapat selesai, sehingga waktu tidur kurang, banyak resiko buruk yang menanti ketika keseringan bergadang, seperti rawan kecelakaan apabila kita membawa kendaraan pribadi, serangan jantung, dan lain sebagainya.

Nah, itu dia YOTers akibat bagi kamu suka menunda-nunda pekerjaan, Gimana? Masih mau menunda pekerjaan lagi setelah membaca artikel ini? Yuk, kerjakan pekerjaan kita segera, bersantai setelah sudah selesai!

Ingin membaca lebih banyak artikel inspiratif? Kunjungi blog Young On Top di sini!

Ingin mendapatkan lebih banyak inspirasi dari pembicara dan tokoh yang berpengalaman dalam bentuk podcast, video, atau artikel? Yuk, bergabung di premium member Young On Top di sini!

Atau bisa langsung klik gambar di bawah ini, ya!

schoters yot premium

Artikel Inspiratif Lainnya

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.