Jalan Kaki Sehabis Makan, Sehat atau Malah Bahaya?

Kata orang tua dulu, sehabis makan kita mesti duduk agar makananya bisa diproses dengan maksimal oleh tubuh. Tapi ada juga yang bilang kalau jalan kaki sehabis makan itu sehat. Wah, yang benar mana ya, YOTers?.

Jalan Kaki Sehabis Makan, Sehat atau Malah Bahaya ?

Berbicara tentang “Jalan Kaki” adalah sebuah aktivitas dimana semua orang dapat melakukannya. Sebuah aktivitas yang harus dan pasti akan dilakukan setiap manusia kecuali ada permasalahan di bagian alat gerak tersebut atau lahir tanpa kaki, uuhh serem 🙁

But back to the topic, sebuah aktivitas yang bisa dilakukan meskipun kamu sedang dalam keadaan sakit, ketika masih balita, remaja, dewasa bahkan di usia tua, kamu masih dapat melakukan aktivitas ini, yaitu berjalan kaki.

Btw, kenapa kita bahas Jalan Kaki, sih?

Karena pembahasan tersebut ada kaitannya dengan kebiasaan kita sehari-hari, yaitu makan. Makan adalah aktivitas memasukan sesuatu kedalam mulut, konteks hari ini adalah makan sesuatu yang dinamakan makanan. Ketika kita bangun pagi, kita butuh asupan energi untuk dapat melaksanakan aktivitas kita dalam satu hari itu, ketika masuk ke waktu lunch, kita memerlukan lagi asupan makanan untuk bisa sustain dalam satu hari ini, dan masuk ke waktu dinner kita perlu merefresh asupan kita karena sudah menjalankan satu hari dengan berbagai kesibukan kita.

Nah sounds good bukan? Terdengar biasa saja dan tidak ada masalah kan?

Lalu apa hubungannya makan dengan jalan kaki?

Jalan Kaki Sehabis Makan, Sehatkah?

Dilansir dari kompas.com, penelitian menemukan bahwa  jalan kaki setelah makan mampu menurunkan gula darah sebesar 12 – 22%. Menurut Andrew Reynolds peneliti dari Universitas Otago, Selandia Baru, dengan menerapkan kebiasaan tersebut secara rutin, diabetes akan bisa dicegah. Menurut Angela Dimos, Strength Training and Weight Loss, Walking is one of the best ways anyone can stay active and burn body fat.

Terdapat banyak manfaat dari berjalan kaki setelah makan.

  1. Membantu Melancarkan Pencernaan

Manfaat yang baik bagi tubuh kita ketika kita habis makan apalagi dalam porsi yang banyak.

      2. Mencegah Penyakit

Berjalan kaki setelah makan dapat mencegah beberapa penyakit yaitu, mencegah penyakit seperti IBS, heartburn (mulas), ulcers (bisul), dan colorectal cancer (kanker kolorektal).

     3. Mengurangi Lonjakan Insulin

Dengan berjalan kaki kita dapat manfaat untuk mengontrol kadar gula darah bagi penderita diabetes

     4. Membantu Menurunkan Berat Badan

Membantu program penurunan berat badan dengan menciptakan kalori defisit saat jalan kaki.Sebuah kegiatan yang dapat membantu kita untuk terus komit dengan program diet kita.

Kapan Sebaiknya Jalan Kaki Setelah Makan?

Jangan langsung jalan kaki tepat setelah selesai makan, ya YOTers. Sebaiknya kita tunggu 10 menit – 1 jam agar perut tenang dulu baru mulai jalan kaki.

Jadi berjalan kaki sehabis makan apakah sehat atau berbahaya? Jawabannya adalah sepenuhnya tidak ada bahaya dan malah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Teruslah melakukan hal-hal yang bermanfaat yang memberikan kita efek baik dalam kehidupan, berjalan kaki setelah makan bisa dijadikan sebuah kebiasaan yang baik dan sehat untuk tubuh kita. Dari hal kecil bisa berdampak banyak buat kita dan kesehatan kita.

Stay safe everyone, see you on top!

Ingin membaca lebih banyak artikel inspiratif? Kunjungi blog Young On Top di sini!

Ingin mendapatkan lebih banyak inspirasi dari pembicara dan tokoh yang berpengalaman dalam bentuk podcast, video, atau artikel? Yuk, bergabung di premium member Young On Top di sini!

                                  Young On Top National Conference (YOTNC) hadir kembali!

                                                                                                       Apa sih YOTNC itu?

 

Young On Top National Conference (YOTNC) adalah event akbar tahunan YOT yang sudah diselenggarakan sejak tahun 2011 dengan menghadirkan speakers yang berpengalaman dan inspiratif di bidangnya masing-masing.

Setiap penyelenggaraan YOTNC dihadiri oleh sekitar 3.000 audience. Tahun ini, YOTNC mengambil tema #AnakMudaBeraniMaju. YOTNC 2021 diselenggarakan secara offline to online, dimana seluruh pengisi acara berada di satu venue, sementara peserta menonton dari rumah masing-masing.

Tunggu apa lagi? Segera daftar dan dapatkan insight menarik dari berbagai pembicara yang inspiratif!

Yuk, DAFTAR SEKARANG

Lebih banyak Artikel Kesehatan untuk Kamu:

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.