Kamu WAJIB Resign, Kalau….

wajib resign

Resign bukan lagi satu hal yang bisa ditunda-tunda terutama saat kamu menemui satu masalah di kantor. Padahal, kamu juga gak boleh sembarangan untuk putuskan resign, karena sebaiknya kamu wajib resign kalau menemui hal-hal ini:

Sudah Gak Cinta dengan Pekerjaanmu

Karena sudah gak cinta sama pekerjaan, akhirnya kamu ngejalaninnya dengan rasa terpaksa. Sudah pasti setiap hari di kantor kamu juga akan malas-malasan aja. Nah, kalo udah gak produktif kayak gini, buat apa kamu bertahan kerja? Selain merusak reputasi kamu tentunya kamu juga akan merugikan rekan kerja kamu yang satu divisi dengan kamu karena pekerjaan mereka jadi terhambat.

Mendapat Tawaran Pekerjaan yang Lebih Baik

Kalau mendapat tawaran pekerjaan yang lebih baik kenapa gak kamu ambil? Meskipun kamu sudah berada di zona nyaman pekerjaan kamu sekalipun, kalau ternyata ada peluang karir, gaji, tunjangan yang lebih baik daripada pekerjaan kamu yang sekarang, lebih baik kamu ambil kesempatan tersebut. Kamu mau punya masa depan yang lebih baik kan pastinya?

Urusan Profesional Mempengaruhi Urusan Personal

Jangan sampai urusan pekerjaan akhirnya berpengaruh ke urusan personal. Kalau misalnya ada drama di kantor yang akhirnya mempengaruhi hubungan personal kamu dengan temanmu dan itu sudah berlarut-larut terjadi atau hal lain misalnya karena kamu sudah stress di kantor karena urusan pekerjaan, lalu malah mempengaruhi hubunganmu dengan keluarga berantakan, keputusan untuk resign menjadi hal yang tepat.

Pekerjaan Membawa Kamu Ke Hal Negatif

Membawa kamu ke hal negatif maksudnya kamu jadi sering mengeluh, gak pernah bersyukur, atau hal-hal negatif lainnya. Kalo udah kayak gini, mendingan kamu resign aja daripada akhirnya berpengaruh ke integritas dan performa bekerja kamu.

Nah itu dia berbagai keadaan yang mewajibkan kamu untuk wajib resign. Semangat untuk kamu yang sedang menghadapi berbagai kondisi di atas ya! Semoga kamu bisa menemukan pekerjaan yang sesuai dengan passion kamu dan menjalaninya dengan sepenuh hati.

YOTers, jangan lupa dengan Event terbesar dari Young On Top! YOTNC2022 kembali dihadirkan secara offline di Jakarta! Persiapkan diri YOTers buat dateng ke acara besar Young On Top untuk dapatkan inspirasi secara langsung dengan berbagai narasumber keren! Langsung daftar disini! atau YOTers bisa langsung click gambarnya 🙂

yotnc2022

Ingin mendapatkan konten-konten inspiratif bagi anak muda seputar karir, bisnis, dan dunia pendidikan? Yuk kunjungi YouTube Young On Top. Atau tonton video di bawah ini!

 

Comments are closed.