Kedai Kopi Hits di Indonesia yang Wajib Kamu Kunjungi!

Kedai Kopi Hits di Indonesia yang Wajib Kamu Kunjungi!

Belum ada rencana mau menghabiskan weekend di mana? Kami punya referensi nih untuk kalian, yaitu berbagai kedai kopi hits yang ada di berbagai kota di Indonesia yang bisa kamu kunjungi bareng teman-teman buat hangout. Mau tau apa aja? Ini dia:

  1. JOIN Coffee (Jakarta)

Kedai Kopi ini sering jadi andalan tempat untuk ngumpul dan gak hanya sekadar untuk ngopi aja, tapi juga ngobrol sekaligus diskusi. Tempat ini lebih ramai di malam hari hingga menjelang pagi. Konsep kedai kopi ini outdoor dan uniknya kita bisa join satu sama lain, sesuai dengan namanya.

Lokasi: GOR Bulungan, Jakarta Selatan

Harga: Rp 5.000 – Rp 22.000

Jam Buka: 24 Jam

 

  1. Kopi Manyar (Tangerang)

Kedai kopi yang di-design oleh Andra Matin Architecs ini memiliki aksen seni yang menarik di setiap sisinya. Didominasi oleh kayu, membuat tempat ini juga jadi memiliki kesan elegan dan Instagramable untuk foto-foto.

Lokasi: Jalan Raya Bintaro Tengah, No. 14, Sektor 1, Tangerang Selatan

Harga: Rp 20.000 – Rp. 50.000

Jam Buka: 08.00 – 21.00 WIB

 

  1. Kopi Selasar Sunaryo (Bandung)

Kedai kopi yang menjadi bagian dari galeri seni yang terkenal di Bandung, Selasar Sunaryo membuat arsitektur di dalamnya juga memiliki nilai seni. Selain bisa menikmati pemandangan yang indah dan tidak ada duanya, kamu juga bisa berkunjung ke galerinya untuk melihat seni pertunjukan dan art shop-nya serta perpustakaannya.

Lokasi: Jalan Bukit Pakar Timur, No. 110, Dago Pakar, Bandung

Harga: Rp 30.000 – Rp. 70.000

Jam Buka: 10.00 – 17.00 WIB

 

  1. Popolo Coffee (Bogor)

Tempat ngopi ini bisa kamu jadikan pilihan kalau mau ngopi dengan harga yang bersahabat. Tempatnya yang nyaman dan didukung oleh arsitekturnya yang menarik di bagian indoor ataupun outdoor-nya dijamin akan membuat kamu betah berlama-lama di sini.

Lokasi: Jalan Loader No. 9, Bogor Timur, Bogor

Harga: Rp 18.000 – Rp. 30.000

Jam Buka: 10.00 – 21.00 WIB

 

  1. Klinik Kopi (Yogyakarta)

Kedai kopi yang pernah jadi lokasi shooting film Ada Apa Dengan Cinta? 2 ini punya konsep yang unik. Kamu akan diceritakan mengenai proses pembuatan kopinya, jenis kopi apa aja yang dijual untuk menyesuaikan dengan seleramu.

Lokasi: Jalan Kaliurang, Gang Bima, Sleman, Yogyakarta

Harga: Rp 25.000

Jam Buka: 18.00 – 22.00 WIB (last order)

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.