Manajemen Waktu dengan 2 Minutes Rule

Manajemen waktu bisa menggunakan berbagai metode dan salah satunya adalah 2 Minutes Rule. Kira-kira bagaimana ya penerapannya?

Sesuai dengan istilahnya, 2 Minutes Rule merupakan penggunaan waktu selama kurang dari 2 menit untuk menjalankan suatu aktivitas. Nah YOTers, di rules ini ada dua hal yang harus diperhatikan.

  • Gunakan waktu kurang dari 2 menit untuk memulai sebuah kebiasaan baru
  • Menyegerakan suatu pekerjaan yang bisa selesai dalam kurang dari 2 menit

 

Sementara itu, tujuan dari rules ini sudah tentu mencegah seseorang menunda pekerjaan dengan dalih pekerjaan tersebut terasa berat atau dirasa butuh waktu yang lama untuk dilakukan.

2 Minutes Rule ini berfungsi untuk mencegah kita melakukan delay terhadap pekerjaan karena 2 menit bisa dirasa lebih ringan dibanding harus membayangkan gambaran besar dari suatu pekerjaan.

 

Manajemen waktu dengan 2 minutes rule

 

  1. Memulai kebiasaan baru

Saat kita merasa membiasakan diri untuk melakukan suatu hal terasa sulit, coba yuk kita break down tahapannya. Seperti apa break down tersebut? Tentunya menyederhanakan ke dalam aktivitas lebih kecil yang bisa dilakukan kurang dari 2 menit.

Buat contohnya YOTers bisa simak berikut ini deh:

  • “Mengerjakan skripsi” di-break down menjadi “menyalakan laptop dan membuka file skripsi”
  • “Membaca buku untuk belajar” menjadi “buka buku dan baca satu halaman”

Kalau kata orang, ketika kita berani memulai itu artinya kita sudah menyelesaikan separuh pekerjaan. Ungkapan ini tuh menunjukkan kalau kemauan untuk “memulai” adalah hal yang penting. Memulai adalah proses yang berat, namun setelah mengambil satu langkah pertama maka langkah berikutnya akan lebih mudah.

 

  1. Menyegerakan pekerjaan

Selama 2 menit kita bisa saja nih menyelesaikan pekerjaan sederhana namun punya makna. Contohnya adalah mencuci piring sendiri setelah makan atau segera membalas pesan penting dari rekan kerja.

Pada intinya, apabila suatu pekerjaan memang bisa selesai dalam waktu kurang dari 2 menit, do it! Tidak perlu membuat alasan “ah nanti saja, itu kan pekerjaan sederhana” dan pada akhirnya pekerjaan pun menumpuk.

 

Minutes Rule bisa menjadi metode manajemen waktu yang efektif karena kita dipacu untuk merasa “mampu” melakukan suatu pekerjaan. Dari 2 menit demi 2 menit yang dikumpulkan, kita akan semakin dekat dengan tujuan yang lebih besar. Good luck!

 

Rekomendasi buat YOTers:

 

Buat kamu yang ingin mengembangkan leadership skill dan networking, Phoenix United hadir untukmu!

Phoenix United adalah Indonesian Leaders Society dimana kamu bisa mengikuti fun trips, dinner with CEOs, sampai networking party bersama dengan komunitas yang nggak hanya seru namun juga impactful.

Yuk join sekarang dengan klik di sini: Phoenix United Indonesia

 

Ingin dapat lebih banyak konten tentang inspirasi, bisnis, tips karir, self-development, dan lainnya? Yuk nonton di YouTube Young On Top atau klik video di bawah ini.