Manfaat Mentoring Karir, Konsultasi Karir dengan Ahlinya

Mentoring karir atau career mentoring adalah pendampingan dan konsultasi tentang karir dengan seorang profesional. Para fresh graduate seringkali merasa galau tentang mencari pekerjaan. Mentoring karir bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi kegalauan tersebut dengan memberikan saran.

 

Siapa saja yang terlibat?

Orang yang memberikan mentoring disebut mentor dan orang yang didampingi disebut mentee. Mentor memiliki pengalaman yang mumpuni terkait dunia kerja sehingga mampu memberikan pendampingan.

Program mentoring secara umum mencakup sesi pengarahan karir sesuai minat dan keahlian mentee, bimbingan membuat CV, surat lamaran, self-branding, hingga persiapan interview dan perencanaan keuangan.

 

Para mentee harus bertanggungjawab kepada mentor dan mentor juga berkomitmen untuk membantu mentee mencapai tujuan. Beberapa manfaat yang bisa didapat dari mentoring karir adalah:

 


  1. Meningkatkan karir

Mentor akan memberikan saran tentang kemampuan dan skill yang perlu dikembangkan untuk mencapai sebuah tujuan karir. Setelah sesi mentoring, wawasan baru tentang dunia kerja akan didapat untuk diterapkan.

 


  1. Sarana belajar dari pengalaman orang lain

Mengingat mentor telah berpengalaman di bidangnya, mereka bisa memberikan gambaran nyata tentang situasi dunia kerja, termasuk tren yang ada. Sebagai contoh, tren saat ini adalah munculnya banyak lowongan social media specialist.

 


  1. Menambah relasi

Program mentoring karir akan mempertemukan kita dengan berbagai orang, termasuk relasi yang dimiliki mentor. Mengembangkan relasi penting untuk meningkatkan karir.

Baca Ini Juga:

 


  1. Memiliki pengingat

Mentoring karir memberikan kita pengingat dengan adanya peran mentor. Ketika kita mengambil keputusan yang kurang tepat dalam pertimbangan karir, mentor akan mengingatkan dan memberikan masukan. Mentor tidak memberikan perintah seperti bos, mereka memberikan nasihat berdasarkan kebutuhan dan keahlianmu.

Mentoring karir bisa membantu menghadapi dunia kerja dan membantu mengatasi kegalauan. Namun, jangan bergantung sepenuhnya kepada mentor karena kemauan untuk mengeksekusi dari saran-saran tersebut ada di tangan kita sendiri.

 

Rekomendasi buat YOTers:

 

Good news!

Buat kamu yang ingin mengembangkan leadership skill dan networking, Phoenix United hadir untukmu!

Phoenix United adalah Indonesian Leaders Society dimana kamu bisa mengikuti fun trips, dinner with CEOs, sampai networking party bersama dengan komunitas yang nggak hanya seru namun juga impactful.

Yuk join komunitasnya sekarang dengan klik di sini: Phoenix United Indonesia

Menangkan kesempatan dapat Smoot Electric Scooter, caranya cukup ikuti arahan sesuai poster berikut dan follow instagram @phoenixunitedid untuk stay updated.

 

 

Butuh inspirasi?

Kamu ingin dapat motivasi dan inspirasi? Yuk tonton konten tentang self-development, tips karir, dan masih banyak lagi di YouTube Young On Top atau klik video di bawah ini.