Mau Buat Event? Ini Tipsnya Biar Event Kamu Sukses!

Mau Buat Event? Ini Tipsnya Biar Event Kamu Sukses!

Kira-kira event-nya bakal rame apa ngga? Apakah event-nya bakal diminati sama masyarakat khususnya target audience kita? Apakah event-nya akan dinikmati sama pesertanya atau ngga? Itu adalah beberapa pertanyaan yang ada di kepala kita kalo mau buat event. Tapi, membuat sebuah event itu memang gak boleh sembarangan. Karena event itu bagian dari brand image lho.

Eh jangan salah lho, event itu jadi medium untuk memperkenalkan brand image. Hal tersebut disampaikan Y Koh dan Jackson dalam artikelnya yang berjudul Special Events Marketing: An Analysis of a Country Fair Book di Journal of Convention & Event Tourism (2006). Dengan memiliki brand image yang kuat, maka akan dapat membedakan satu perusahaan dengan kompetitornya. Nah, dengan menciptakan sebuah event, perusahaan ingin memberikan kesan mendalam terhadap audiensnya yang tentunya bisa meningkatkan brand image perusahaan tersebut.

Muhammad Sabilurrosyad, Creative Event Manager Young On Top juga mengatakan bahwa menjadi bagian creative event harus berpikir cepat dan out of the box, apalagi fokus event bukan hanya di hari penyelenggaraannya saja, tetapi juga terbagi dalam tiga waktu, yaitu:

  1. Pra-event

Dimulai dari membuat konsep, budgeting dan promosi.

  1. Event

Mengatur acara agar berjalan sesuai konsep dan memastikan peserta sesuai ekspektasi

  1. Pasca-event

Membuat laporan pertanggung jawaban ke klien dan membuat sertifikat untuk peserta

Jadi, gimana caranya buat event yang sukses & apa tolak ukur keberhasilan suatu event? Yuk kita bahas!

Mau Buat Event? Ini Tipsnya Biar Event Kamu Sukses!

Muhammad Sabilurrosyad, Creative Event Manager Young On Top

 

Apa Tolak Ukur Keberhasilan Suatu Event?

Nah, gimana caranya bisa bilang event kita bagus atau ngga? Menurut O’toole (2007) dalam jurnalnya yang membahas pemasaran event terhadap citra salah satu merek minuman isotonik di Surabaya menjelaskan bahwa untuk dapat mengevaluasi keberhasilan suatu event harus ada pernyataan tujuan yang terukur.

Sabil juga sepakat sama hal tersebut. Karena, baginya tolak ukur keberhasilan suatu event tergantung dari tujuan terselenggaranya event tersebut. Ada tiga tujuannya, yaitu:

  1. Profit oriented: dilihat dari seberapa besar keuntungan yang didapat
  2. Social oriented: dari seberapa bermanfaat event tersebut dapat diterima masyarakat
  3. Concept oriented: seberapa bagus event itu bisa terlaksana

Maka dari itu, setiap penyelenggaraan event harus ada evaluasinya: apakah event berjalan sesuai tujuan dan perencanaan. Kalo sampe tujuan event nya bergeser, maka harus ada perubahan dan strategi baru agar event selanjutnya dengan tujuan yang sama bisa terlaksana dengan baik dan sukses.

Mau Buat Event? Ini Tipsnya Biar Event Kamu Sukses!

 Event akbar tahunan Young On Top, yaitu YOTNC 2019 yang sukses dihadiri 3.700 peserta

 

Tips Membuat Event yang Sukses

Selama bekerja sebagai creative event manager yang telah meng-handle event internal dan beberapa event client dengan beragam industri dan latar belakang, Sabil dapat menarik beberapa kesimpulan mengenai tips membuat event yang sukses, yaitu:

  1. Konsep harus matang

Mau konsepnya seminar, talkshow atau apapun itu harus dipikirin dengan baik, sampe juga ke dekorasinya mau seperti apa. Pikirin gimana caranya event kamu ini berbeda dan berkesan untuk pengunjung, bahkan bikin mereka yang gak dateng jadi nyesel :p Jangan lupa brainstorming ide sama tim kamu ya!

  1. Target pasar harus tepat

Jangan lupa tentuin target audiensnya. Mahasiswa, first jobber, entrepreneur atau ibu rumah tangga. Jangan sampe event kamu rame tapi yang dateng gak sesuai dengan target pesertanya.

  1. Timing harus pas

Gak kalah pentingnya adalah waktu penyelenggaraan event juga harus ditentukan dengan tepat. Kalo kamu mau ngadain event yang target pesertanya adalah anak TK, tentu kamu harus cari tahu kapan mereka libur sekolah. Biar event kamu rame pengunjung pastinya.

  1. Promosi harus sesuai sasaran

Balik ke poin dua, setelah kamu tau target audiens nya, kamu harus menentukan strategi promosi yang tepat biar mereka tau kalo kamu mau mengadakan event keren buat mereka. Platform-nya juga harus ditentukan, baik online maupun offline.

  1. Harus memiliki tim yang solid dan kompak

Event yang baik gak mungkin terselenggara tanpa adanya kerjasama tim yang baik. Maka dari itu, penting banget punya tim yang saling mendukung satu sama lain supaya event-nya bisa terselenggara dengan baik.

Nah itu dia serba-serbi dunia event yang kamu harus tau YOTers. Kesuksesan acara itu juga gak terlepas dari perencanaan yang matang, meliputi strategi dan konsepnya. Jadi, persiapkan event kamu dengan sebaik-baiknya ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.