Mendengarkan Musik Bisa Bikin Kamu Makin Produktif Lho!

Ada dua tipikal pekerja, ada yang suka bekerja sambil mendengarkan lagu dan yang enggak. Tapi, kami mau kasih info nih kalau mendengarkan musik itu bisa membuat kamu lebih produktif, lho! Ini dia penjelasan mengenai hal tersebut:

  1. Bisa Menaikkan Mood Kamu

Secara disadari atau enggak, mendengarkan musik itu bisa menaikkan mood level kamu. Apalagi kalau kamu mendengarkan musik dari genre dan musisi favorit kamu. Makanya, di saat kamu lagi gak mood atau kamu lagi buntu, disarankan untuk mendengarkan lagu sejenak, supaya bisa mengembalikan mood kamu yang rusak.

  1. Membuat Pekerjaan Terasa Ringan

Dengan mendengarkan musik, tentu akan membuat kamu akan jadi lebih enjoy dalam bekerja. Kalau udah kayak gitu, pekerjaan pun akan terasa lebih ringan dan menyenangkan. Pekerjaan banyak pun akan terasa sedikit. Tapi, ingat ya dengerin musiknya juga sambil bekerja.

  1. Membuat Kamu Bekerja Lebih Semangat

Balik ke point pertama lagi, saat mood kamu sudah meningkat lebih baik, pasti kamu juga akan merasa semangat dalam menyelesaikan tiap pekerjaan. Nah, kalau udah kayak gini pekerjaan kamu akan cepat selesai deh pastinya.

  1. Mengurangi Gangguan

Mendengarkan musik itu bisa mengurangi kamu dari gangguan. Kamu bisa lebih fokus dengan pekerjaan kamu. Selain itu, saat kamu mendengarkan musik itu bisa sebagai penanda kalau kamu gak bisa diganggu, karena sedang sibuk bekerja.

  1. Membuatmu Lebih Kreatif

Karena udah enjoy dan mood kamu naik, otomatis pikiranmu juga akan lebih terbuka dan membuat kamu jadi bisa berpikir kreatif. Dijamin, ide kamu akan mengalir lebih lancar dan semakin membuat kamu merasa happy saat bekerja.

  1. Kerja Jadi Gak Berasa

Dengerin musik juga bikin jam kerja jadi gak berasa. Tiba-tiba udah istirahat makan siang, tiba-tiba udah jam tiga sore, eh terus tiba-tiba 15 menit lagi jam kerja udah habis. Karena, saat bekerja sambil mendengarkan musik, indera pendengaran kamu akan lebih dominan bekerja, sehingga akan membuat kamu terfokus pada kerjaan dan tidak memperhatikan jam saat bekerja.

 

Nah, itu tadi penjelasan kenapa mendengarkan musik bisa bikin kita jadi lebih produktif. Kalau kamu sendiri, tipikal yang mana? Suka dengerin musik atau enggak?

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.