Mitos & Fakta Dunia IT, Yuk, Simak!

IT atau bidang ilmu teknologi merupakan dunia yang mempelajari tentang cara mengumpulkan, menyiapkan, menyimpan, memproses, mengumumkan, menganalisis dan menyebarkan informasi. Ada banyak mitos & fakta yang tersebar mengenai bidang IT ini. Melansir dari konten @fransiskunalvin, berikut mitos & fakta dunia IT.

Apa saja mitos dan faktanya? Simak di bawah ini!

Kata Sandi

Selama ini, kita selalu mendengar bahwa memiliki kata sandi yang sulit sudah cukup menjaga informasi data di dalamnya. Ternyata kata sandi tidak cukup untuk melindungi kita dari pencurian data. Namun, dengan menggunakan autentifikasi dua faktor akan lebih aman bagi data kita. Hal ini juga sudah banyak dipraktekkan oleh perusahaan-perusahaan profesional, seperti Google.

Serangan Cyber

Berita yang beredar senantiasa mengatakan bahwa serangan cyber hanya dapat menyerang perusahaan atau industri tertentu. Padahal serangan internet ini dapat menyerang siapapun. Termasuk perusahaan teknik informasi sendiri. Apabila kamu pernah menonton film-film kejahatan cyber, maka mereka sering menampilkan aksi penyerangan balik ketika ada yang mengganggu.

Baca Juga:

Manajemen Waktu dengan Eisenhower Matrix

Beasiswa Khusus Perempuan di Luar Negeri

Meneladani Strategi Bisnis JCO Donuts

Software Anti Virus

Banyak orang mengira dengan memiliki software anti virus dapat mencegah komputer dari kejahatan cyber. Padahal berita ini tidak benar karena meskipun kita memiliki perlindungan berupa software, aksi kejahatan itu tetap dapat dilakukan. Misalnya, seorang hacker dapat melakukan pembololan termasuk melewati software anti virus tersebut.

 

Buat kamu yang lagi cari inspirasi seputar kuliah, self-development dan karir bisa kunjungi youtube Young On Top. Ada Beragam konten menarik, loh!