Pentingnya Punya Skala Prioritas

Pentingnya Punya Skala Prioritas

Kalau lagi banyak tugas atau kerjaan kantor, terkadang kita suka bingung dengan apa yang harus kita kerjakan terlebih dahulu. Nah, itu lah kenapa pentingnya punya skala prioritas mengenai apa yang kamu kerjakan. Terus, gimana caranya menentukan skala prioritas ya?

Dalam buku Young On Top–Updated: 40 Kunci Sukses di Usia Muda dijelasin nih YOTers, cara untuk membuat skala prioritas. Caranya adalah, klasifikasikan tingkat pekerjaanmu menjadi dua: apa yang mendesak (urgent) dan apa yang penting (important). Bedanya apa ya? Kalau mendesak (urgent), ialah pekerjaan yang penting dan harus diselesaikan secepatnya. Sedangkan penting (important), ialah pekerjaan yang harus diselesaikan, tetapi tidak harus secepatnya. Udah tahu kan apa bedanya YOTers?

Nah, itulah pentingnya punya skala prioritas. Kalau ada beberapa tugas yang sifatnya mendesak dan ada beberapa yang sifatnya penting, coba deh kamu pikirin lagi dan analisis, tentang mana yang paling urgent, urgent kedua, ketiga dan seterusnya. Kalau kalian belum tahu mana yang harus diprioritaskan, lebih baik kamu bertanya ke atasan kamu. Daripada salah dan berakibat fatal, pastinya kamu gak mau kan, YOTers?

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.