Sukses Ala Elon Musk Bos Tesla!

Siapa yang tidak mengenal Elon Musk pemilik perusahaan Tesla ini sukses membuat mobil listrik dengan penjualan yang memuaskan. Selain Tesla, Elon Musk juga memiliki perusahaan lainnya yaitu SpaceX sebuah perusahaan dibidang roket. Elon Musk dikenal sebagai seorang entrepreneur dan investor. Lalu apa saja sih tips suksesnya   Elon Musk agar bisa menjadi seorang yang sukses? Simak berikut ini!

 

  1. Percaya Diri Dalam Berani Mengambil Resiko

Menurut Elon Musk, masa muda adalah waktu yang tepat untuk mengambil resiko karena belum memiliki tanggungan keluarga. Sebelum mengambil sebuah resiko, kalian juga harus percaya diri dengan resiko yang kalian ambil. Resiko yang diambil juga harus memiliki dasar dan perhitungan yang kuat. Jangan sampai kalian merugi atas resiko yang kalian ambil ya.

 

  1. Melihat Peluang Di Masa Yang Akan Datang

Dalam membangun sebuah bisnis, kalian harus pintar melihat peluang yang akan terjadi dimasa yang akan datang. Kalian juga harus mampu menciptakan sebuah inovasi yang nantinya akan menjadi keunggulan dari produk yang kalian buat.

 

  1. Fokus Mencari Solusi

Mengeluh hanya membuat kita dan orang lain sekitar capek untuk mendegarkannya. Fokuslah untuk mencari solusi dari permasalahan yang ada. Sebuah produk yang baik adalah produk yang dapat menjadi solusi dari sebuah permasalahan.

 

  1. Jam Kerja Yang Luar Biasa

Elon Musk menghabiskan waktu sekitar 80 hingga 100 jam untuk bekerja dalam seminggu agar maksimal diperusahaan yang ia miliki. Dalam hal ini kita bisa belajar bahwa, untuk meraih suatu kesuksesan ada waktu yang harus dikorbankan.

 

  1. Membaca Buku

Hampir semua pengusaha sukses pasti menyarankan untuk membaca buku. Membaca buku menjadi salah satu cara untuk kalian mendapatkan banyak inspirasi baik dari ide, inovasi atau sebuah tindakan. So jangan lupa luangkan waktu kalian untuk membaca buku.

 

Dari beberapa saran di atas, apakah kalian sudah menerapkan salah satunya?

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.