Yuk Isi Ngabuburit Kamu dengan Berbagai Kegiatan Produktif Ini!

Isi Ngabuburit Kamu dengan Berbagai Kegiatan Produktif Ini!

Kalian yang baca ini pasti lagi nunggu berbuka puasa alias lagi ngabuburit kan? Kegiatan apa yang sedang kalian saat ini selagi ngabuburit? Tidur-tiduran aja? Wah, sayang banget, padahal sambil menunggu berbuka puasa alangkah baiknya kita mengisinya dengan berbagai kegiatan produktif lho YOTers. Kegiatan apa aja tuh? Ini dia YOTers:

  1. Hunting Foto

Kegiatan pertama yang bisa kamu lakukan adalah hunting foto. Seru kan bisa foto senja ala anak-anak indie gitu. Hunting foto juga gak harus dengan kamera profesional kok, kamu bisa pakai kamera handphone aja. Oh iya, fotonya juga jangan disimpan sendiri ya. Kamu bisa upload di media sosial atau kirim ke lomba fotografi, siapa tau menang kan? Atau juga bisa kamu kreasikan hasil foto kamu sebagai kartu ucapan lho YOTers.

  1. Menulis

Daripada gak ada kegiatan, gak ada salahnya kan mengisinya dengan menulis. Sama halnya kayak hunting foto, gak harus jago nulis untuk menulis. Kali aja ternyata passion kamu itu menulis kan YOTers. Hasil tulisan kamu juga bisa kamu publikasikan ke berbagai platform, salah satunya SocialConnext. Kali aja ada yang tertarik sama tulisan kamu, terus kamu diajakin kolaborasi atau malah di hire sebagai freelancer.

  1. Baca Buku atau Nonton Film

Kegiatan produktif lain saat ngabuburit ialah membaca buku atau menonton film. Siapa sih yang gak suka dua kegiatan ini? Tentunya ada manfaat dari keduanya. Kalau kata Najwa Shihab di YOTNC 2019, membaca bisa membuka pikiran kita dan membuat kita lebih bahagia lho!

  1. Berbagi Takjil

Manfaatkan bulan puasa dengan berbagi sebanyak-banyaknya. Sambil nunggu berbuka puasa, gak ada salahnya untuk kamu berbagi takjil ke orang-orang yang berpuasa. Bahagia kan rasanya kalau hidup kita bisa bermanfaat bagi orang lain?

  1. Olahraga

Gak ketinggalan adalah berolahraga. Jangan karena berpuasa, terus kamu jadi malas berolahraga ya. Ingat, menjaga kesehatan itu gak ada batasan waktunya. Apalagi di bulan puasa ini, harus semakin rajin olahraganya!

  1. Menyelesaikan Pekerjaan yang Tertunda

Daripada bengong-bengong aja, mendingan ngabuburitnya diisi dengan menyelesaikan pekerjaan yang belum diselesaikan. Tugas kuliah, kerjaan dan lainnya yang belum selesai bisa kamu kerjakan selagi ngabuburit, daripada pekerjaannya terus menumpuk kan. Atau kalo tugas-tugasmu sudah selesai, kamu bisa list pekerjaan untuk besok dan seminggu ke depan. Bagus kan kalo sudah mempersiapkan lebih awal.

Nah itu dia berbagai kegiatan produktif di bulan Ramadan yang bisa kamu lakukan selagi menunggu berbuka puasa. Intinya yang terpenting adalah bagaimana memaksimalkan waktu ngabuburit kamu dengan hal yang positif. Apa kegiatan favorit kamu saat ngabuburit? Komen di bawah ya!

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.