Yuk, Kenali 2 Alasan Putus Cinta Yang Terjalin Tahunan Itu Lebih Sakit!

Penulis: Windi

Dalam menjalin suatu hubungan, kita pasti mengharapkan agar hubungan tersebut dapat terjalin hingga ke jenjang yang serius. Apalagi jika kamu sudah menjalin hubungan hingga bertahun-tahun. 

 

Namun, putus cinta dapat dialami oleh siapa saja tidak memandang seberapa lama hubungan telah terjalin. Tentu hal ini lebih menyakitkan ketika kamu sudah menjalin hubungan selama bertahun-tahun. Ada beberapa alasan mengapa hal ini lebih menyakitkan. Apa aja? Yuk, kita bahas!

 

  1. Kalian sudah melewati banyak suka duka bersama

Salah satu alasan mengapa putus cinta yang memiliki hubungan sudah terlalu lama jauh lebih sakit adalah karena kamu sudah melalui terlalu banyak suka dan duka bersama. Ketika kamu merasa senang, ia ada mendampingimu. Ketika kamu merasa sedih, ia juga ada mendampingimu. Terlalu banyak kisah yang sudah kamu lewati bersama dengannya, mulai dari yang konyol hingga yang pelik. Oleh karena itu, perpisahan menjadi salah satu hal yang paling menyakitkan untukmu. 

 

Jika ada yang mengatakan bahwa kamu berlebihan, berarti ia tidak memahami betapa sakitnya putus cinta setelah menjalin hubungan yang cukup lama. Jika kamu ingin menangis, maka menangislah.

 

  1. Kamu sudah dianggap keluarga dan kamu sudah mengenal baik keluarga mantan kamu

Salah satu alasan mengapa putus cinta setelah menjalin hubungan yang cukup lama hingga bertahun-tahun jauh lebih menyakitkan adalah karena kamu sudah mengenal keluarganya dengan baik. Apalagi jika kamu sudah menjalin hubungan selama bertahun-tahun, maka kamu pasti sudah dikenalkan kepada keluarganya. Bahkan mungkin kamu sudah dianggap sebagai anggota baru dalam keluarganya, sehingga akan menyakitkan jika hubungan kalian putus begitu saja. 

 

Kamu pasti merasa bingung bagaimana harus bersikap, terlebih lagi kamu sudah terlalu dekat dengan keluarganya. Yang dulu biasanya kamu diajak ke setiap acara keluarga, sekarang kamu merasa deg-degan jika bertemu. Sangat disayangkan memang jika hubungan kalian berakhir begitu saja. Namun, jodoh tidak dapat dipaksakan begitu saja. Walaupun hal ini menyakitkan, namun kamu harus belajar untuk merelakan hal tersebut.

 

Itulah tadi dua alasan mengapa putus cinta setelah menjalin hubungan selama bertahun-tahun jauh lebih menyakitkan.