5 Hal Yang Bisa Dilakukan Ketika #DirumahSaja

Sumber : unsplash.com

Tidak terasa sudah dua bulan berjalan sejak dikeluarkan peraturan untuk bekerja ataupun belajar dari rumah. Untuk mengatasi kebosanan dan kejenuhan selama masa #dirumah saja, kebanyakan dari kita mencoba hal-hal baru yang belum pernah dilakukan, mungkin salah satunya dengan membuat konten youtube ataupun melukis.

Yang saya amati, berikut hal – hal yang bisa dilakukan ketika #dirumah saja :

  1. Belajar online

Di masa sekarang  yang sering kita sebut sebagai The New Normal, banyak kegiatan yang berubah menjadi online. Tidak hanya layanan untuk makanan akan tetapi kelas – kelas online mulai dari pengetahuan seputar financial, digital marketing, komunitas, human capital dan lain lain dibuka secara gratis maupun berbayar, kamu tinggal pilih sesuai minat. Dan beruntungnya YOT pun banyak membuka kelas webinar dengan narasumber handal seperti Rico Huang, Edho Zell, Intan Ayu selaku Brand Director Aqua, Hindia Baskara dan masih banyak lainnya. Kamu sudah pernah ikutan kelas webinar yang mana nih ? Kalau belum kuy ikutan kelas webinar yang akan datang, tinggal klik https://www.youngontop.com/store/webinar/.  See you there!

  1. Streaming film / drama

Ketika #dirumah saja hiburan yang ada pun terbatas, kita tidak bisa lagi nonton di bioskop, ngopi-ngopi di kafe, nonton konser ataupun hal lainnya yang merupakan berkumpul dikeramaian. Yang bisa kita lakukan untuk mengatasi kebosanan dan kejenuhan #dirumah saja adalah dengan streaming film ataupun drama yang ada di layanan berbayar seperti video, Netflix, viu, dan lain sebagainya. Dari film atau drama pun kita masih bisa belajar tentang banyak hal. Misalnya film The Big Short mengajarkan kita tentang financial, lalu ada juga drama Korea Itaewon Class yang mengajarkan tentang membuat perusahaan berskala besar, dan masih banyak lagi film-film atau drama yang bisa dijadikan referensi pembelajaran hidup. Coba klik artikel ini deh https://www.youngontop.com/read/162360/5-film-lokal-adaptasi-buku-yang-bisa-kamu-tonton-di-rumah-aja/, siapa tau kamu jadi punya ide mau nonton apa.

  1. Mengerjakan hobi

Sekarang ini adalah saat yang tepat untuk mengulik kembali hobi yang mungkin tidak sempat kamu kerjakan karena banyaknya aktivitas yang kamu lakukan sebelumnya. Coba lihat ada berapa banyak buku yang belum kamu baca? Sudah waktunya kamu menamatkan buku-buku tersebut. Atau mungkin ini saatnya kamu coba untuk bikin masakan ataupun kue kesukaan kamu. Kalau berhasil coba dibagikan ke teman dan tetangga, siapa tau mereka juga suka. Salah satu keuntungan yang didapat dari mengerjakan hobi adalah balance nya pikiran dan mental kita. Ini salah satu tulisan mengenai manfaat dari hobi masak https://www.youngontop.com/read/165680/sering-memasak-ketika-dirumahaja-ini-manfaatnya-bagi-kesehatan-mentalmu/

  1. Belanja online

Salah satu dampak pandemic ini adalah banyak pelaku bisnis yang menjual barang dagangannya melalui online. Ini menjadikan kemudahan bagi siapapun untuk berbelanja, bisa melalui e-commerce yang ada ataupun melalui website yang tersedia. Contohnya kalau kamu mau beli tumbler YOT atau kaos YOT kamu bisa langsung login ke website youngontop.com dan klik dibagian store, atau kamu bisa cari di tokopedia, search yotstore, kamu sudah siap belanja deh.

  1. Olahraga

Yang tidak kalah penting ketika #dirumah saja adalah dengan menjaga kesehatan tubuh kamu, salah satu caranya yaitu dengan berolahraga, makan yang bergizi dan tidur yang cukup. Olahraga yang selama ini kamu ikutin di gym bisa banget dilakukan di rumah, sudah banyak tutorial di youtube olahraga –olahraga yang mudah dilakukan. Atau kalau kamu butuh ide olahraga apa yang bisa kamu lakukan coba baca tulisan ini juga https://www.youngontop.com/read/165828/5-olahraga-simple-ketika-dirumahsaja/.

 

Mungkin masih banyak hal lainnya yang bisa kamu lakukan ketika #dirumah saja, tapi hal yang saya sebutkan diatas adalah hasil pengamatan saya terhadap teman-teman saya melalui social media. Atau kamu punya cerita lain? Coba share dong di kolom komen 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published.