Hal Kecil yang Bisa Mengubah Hidupmu Menjadi Lebih Baik

Seperti yang kita tahu, hidup penuh dengan perubahan. Baik perubahan-perubahan kecil, maupun perubah yang besar. Dan tentu saja, banyak dari kita yang mengharapkan perubahan besar di dalam hidup. Namun, sering kali kita melupakan fakta bahwa tidak akan ada perubahan besar, apabila perubahan kecil tidak terjadi. Mengharapkan sebuah perubahan besar itu sebuah hal yang bagus. Tapi, jangan lupakan perubahan kecil juga merupakan sebuah perubahan.

Dan, berikut adalah hal yang bisa kamu lakukan untuk membuat perubahan-perubahan kecil di dalam hidupmu

Berbicara Sekedarnya Saja
“Tong kosong nyaring bunyinya”

Tentu sudah tidak asing lagi dengan pribahasa yang satu itu, bukan?
Perlu diketahui, pribahasa yang mengibaratkan orang tak berilmu biasanya banyak bicara itu ada bukan tanpa suatu alasan. Hal itulah kenapa kita harus berbicara sekedarnya saja

Mungkin beberapa orang sangat suka berbicara, meceritakan banyak hal hingga sesuatu yang sangat pribadi sekalipun. Atau, membicarakan hal-hal besar yang sebetulnya belum terjadi pada mereka. Lebih baik, hindari pembicaraan secara berlebihan. Bicarakan yang sekedarnya saja. Sedikit, tapi berbobot akan lebih baik.

Anggap masalah yang kamu hadapi merupakan tantangan yang harus kamu hadapi
Dalam kehidupan, sebuah masalah adalah asupan setiap orang sehari-hari. Entah itu masalah besar, maupun masalah kecil. Dan, porsi masalah setiap orang tentu berbeda satu dengan yang lainnya. Satu yang perlu diingat, Sang Pencipta tentu tidak akan memberikan masalah hidup melampaui kemampuan setiap umatnya.

Mengambil sisi positif dari masalah yang sedang kita hadapi, dapat memberikan efek yang positif juga kepada hidup. Memandang masalah bukan sebuah halangan untuk terus melanjutkan apa yang tengah kita jalani, melainkan sebuah tantangan yang harus kita hadapi.

Ketika kamu meresa stuck, pergi keluar, dan bertemu orang baru, atau lakukan hal lain yang kamu suka.
Bertemu dengan orang mungkin akan sedikit memberatkan bagi sebagian orang. Namun, jika kamu tipikal orang yang menambah energimu dengan bertemu orang, lakukan hal itu ketika kamu merasa stuck dengan pekerjaan atau apapun yang sekarang sedang kamu lakukan. Ketika diri sedang stuck, dipaksakan untuk melakukan hal juga tidak akan ada gunanya karena hal itu justru akan membuat pekerjaan jadi berantakan. Keluarlah sebentar, sekedar melihat orang-orang berlalu lalang, atau menyapa beberapa orang asing mungkin akan sangat membantu.

Dan untuk kamu yang merasa bertemu dengan orang sedikit memberatkan, tinggalkan pekerjaanmu sebentar, dan lakukan apa yang kamu sukai. Menonton mungkin, atau membaca buku. Kembalilah lagi kepada apa yang memang harus diselesaiakn setelah semua baik-baik saja.

Jangan memaksakan diri, kalian juga butuh istirahat sebentar.

Lakuka apa yang membuatmu takut selama ini
Bagi sebagian orang, ketakutan merupakan halangan untuk melakukan suatu hal dalam hidup mereka. Namun, terkadang ketakutan itu sangat sepele. Tapi, peduli apa? Lakukan saja hal yang membuatmu takut. Beranilah ambil resiko, karena bagaimanapun hal yang kita takutkan itu harus kita lakukan.

“Nothing to lose”

Jangan pernah mencoba membuktikan dirimu benar di dalam sebuah pembicaraan kecil
Bagi beberapa orang, validasi dari orang lain itu sangat penting. Namun, hal itu yang seringkali menghalangi kita untuk melangkah atau membuat perubahan. Mengharapkan validasi orang lain, atau mencoba membuktikan bahwa apa yang kita lakukan atau kita katakan benar bisa menjadi halangan kita untuk berubah.

Jadi, berhenti mencoba membuktikan bahwa apa yang kamu katakan atau lakukan itu benar atau dengan kata lain, berhenti mencari validasi dari orang lain. Lakukan apa yang kamu pikir benar, selama itu tidak merugikan baik dirimu sendiri, atau orang-orang di sekitarmu. Percaya pada diri sendiri adalah hal yang utama. Bayangkan, apabila kamu ke sana dan ke mari mencari validasi dan membuktikan bahwa apa yang kamu katakan dan lakukan benar, tapi kamu sendiri tidak mempercayai dirimu sendiri.

Semua tentu sia-sia.

Mulailah dari diri sendiri, yakinkan diri sendiri, maka orang lain akan dengan senantiasa meyakini apa yang mereka lihat dari dirimu.

 

Author : Ismi Nur Wulandari

Cover Source :

Foto oleh Anna Tarazevich: https://www.pexels.com/id-id/foto/kayu-teks-surat-pesan-8110774/

Leave a Reply

Your email address will not be published.