Ingin Punya Bisnis? Ini Hal Dasar dalam Memulai Bisnis yang Harus Kamu Kuasai!

Ingin Punya Bisnis Ini Hal Dasar dalam Memulai Bisnis yang Harus Kamu Kuasai!

Menjadi seorang entrepreneur alias punya bisnis sendiri jadi keinginan banyak orang. Bisa mengatur waktu sendiri, punya karyawan, bisa membahagiakan orang lain pasti rasanya menyenangkan banget. Nah, tapi sebelum memulai bisnis ada beberapa hal dasar yang harus kamu kuasai. Apa aja? Ini dia daftarnya dilansir dari Inc.com:

1. Jangan Berorientasi Pada Uang

Dalam membangun bisnis, jangan hanya memikirkan soal uang atau penghasilan yang akan kamu dapat aja ya. Ingat, harus ada tujuanmu dalam membangun bisnis. Bisnis yang didasarkan dari masalah yang ada di masyarakat tentunya akan lebih baik, karena kamu bisa membantu banyak orang melalui bisnismu.

2. Ikuti Passion-mu

Seperti yang sering kita bahas, pentingnya memulai karir hingga berbisnis yang sesuai passion. Apa tujuannya? Supaya kita bisa menjalani bisnis kita dengan sepenuh hati dan di saat kita menemui maslaah, kita gak akan merasa terbebani dan kita sudah tahu bagaimana cara menyelesaikannya.

3. Mampu Mengambil Keputusan dengan Cepat

Akan ada aja masalah yang kamu temui saat membangun bisnis. Nah, diperlukan kemampuan dalam mengambil keputusan dengan cepat, supaya masalah tersebut bisa cepat diselesaikan dan tidak terulang kembali.

4. Mampu Mengendalikan Diri Sendiri

Saat memiliki bisnis, kamu gak hanya memikirkan diri kamu aja, melainkan juga orang-orang yang bekerja dengan kamu. Kamu harus mampu mengendalikan seluruh karyawanmu dengan berbagai karakter yang mereka miliki. Sebelum mengendalikan mereka, kamu harus mampu mengendalikan diri kamu sendiri.

5. Tidak Takut Akan Kegagalan

Menjadi seorang entrepreneur gak boleh takut sama yang namanya kegagalan. Gagal itu wajar kita alami, intinya adalah gimana kita mau bangkit dan memperbaiki diri. Kalau kamu takut gagal, dijamin deh kamu akan dipenuhi dengan ketakutan saat menjalani bisnisnmu.

 

Itu dia berbagai hal dalam memulai bisnis yang harus kamu ketahui. Buat kamu yang ingin jadi entrepreneur, semoga sukses ya!

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.