Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin

Indonesia itu kaya akan kreativitas. Hal tersebut bisa kita lihat dari banyaknya musisi lokal yang merilis album berkualitas. Gak sekedar menciptakan lagu, tapi juga menyisipkan pesan di dalamnya. Sehingga album yang dilahirkan menjadi satu keutuhan karya yang memiliki makna mendalam. Siapa aja mereka? Ini dia rekomendasi album lokal yang wajib kamu dengerin:

 

  1. Mantra-Mantra (Kunto Aji)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin kunto aji mantra mantra

Album yang mengangkat isu mental health ini berhasil menyihir para pendengarnya, baik melalui nada maupun lirik yang disajikan di album ini. Mantra-mantra yang dilahirkan untuk para overthinker ini dipersiapkan oleh Kunto Aji dengan sangat matang hingga memakan waktu dua tahun penggarapannya. Bahkan ia juga berkonsultasi dengan psikolog untuk pengerjaan album ini. Sehingga, album ini diharapkan bukan hanya sebagai self-reminder, melainkan juga self-healing. Album yang terdiri dari 9 track ini punya fakta tersembunyi, yaitu Kunto Aji menyisipkan frekuensi 396Hz di lagu Rehat. Frekuensi ini dipercaya bisa membuat pendengarnya merasa lebih baik, lebih semangat dan lebih optimis. Fakta lainnya adalah Kunto Aji mengutip pesan dari buku NKCTHI di lagu ini.

 

  1. Lintasan Waktu (Danilla)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin lintasan waktu danilla

Album yang dirilis pada tahun 2017 ini ternyata lahir dari rasa ‘ketakutan’ Danilla. Dari beberapa lagunya, tersirat makna takut menjadi tua dalam lagu ‘Lintasan Waktu’, takut sekarat di lagu ‘Usang’ dan takut akan konflik di dalam sebuah hubungan dalam lagu ‘Dari Sebuah Mimpi Buruk’. Sepuluh lagu di dalam album ini nyatanya bisa menjadi ‘candu’ tersendiri, apalagi saat kamu mendengarkannya di dalam kondisi penuh kekecewaan dan konflik dalam kepala yang tak berkesudahan.

 

  1. Efek Rumah Kaca (Efek Rumah Kaca)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin efek rumah kaca

Dirilis di tahun 2007, Efek Rumah Kaca menjadi album yang sukses membawa nama band Efek Rumah Kaca dikenal sebagai musisi yang vokal dalam menyuarakan berbagai isu sosial yang terjadi di Indonesia. Dua belas lagu di dalam album ini secara jelas mengandung unsur kritik, misalnya ‘Belanja Terus Sampai Mati’ yang mengkritik sifat konsumerisme masyarakat. Lalu ‘Cinta Melulu’ yang mengkritik musisi pop Indonesia yang hanya fokus memproduksi lagu tentang percintaan. Lalu lagu ‘Di Udara’ kritik ERK terhadap pemerintah yang tidak tuntas mengusut kematian aktivis HAM, Munir.

 

  1. Detik Waktu: Perjalanan Karya Cipta Candra Darusman (Various Artist)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin Detik Waktu: Perjalanan Karya Cipta Candra Darusman

Kita nostalgia sebentar ke musisi era 80-an, yaitu Candra Darusman. Kamu pasti udah gak asing dengan lagu ‘Kau’ atau ‘Pemuda’. Yap! Di album ini kamu akan mendengarkan lagu-lagu tersebut dan dua belas lagu hits lainnya milik Candra Darusman yang dibawakan oleh musisi era sekarang, seperti Glenn Fredly, Danilla Riyadi, 5Romeo, Afgan, Andien, White Shoes & The Couples Company, Monita Tahalea serta musisi lainnya dengan aransemen lagu yang ciamik banget. Nostalgia yang membuat telinga kita bahagia.

 

  1. Glenn Fredly & The Bakuucakar Live at Lokananta (Glenn Fredly)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin - Glenn Fredly Live at Lokananta

Album ini lahir untuk mengenang sekaligus merawat ingatan akan keberadaan Lokananta, studio musik pertama di Indonesia. Sebanyak sebelas lagu miliknya direkam ulang oleh Glenn Fredly dengan aransemen yang ia ciptakan bersama The Bakuucakar. Oh ya, album ini mengusung konsep live, yang berarti tidak ada proses editing di dalam semua track di album ini. Dengerin album ini jadi kebayang bagaimana musisi zaman dulu yang rekaman di Lokananta, kalo salah ya harus mengulang dari awal lagu.

 

  1. Dream, Hope & Faith (Monita Tahalea)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin Dream, Hope & Faith (Monita Tahalea)

Nyatanya suara merdu Monita Tahalea memang tidak ada duanya. Terutama di album pertamanya ini, delapan lagu yang ada di dalamnya bisa membawa mood buruk kamu membaik seketika. Album ini diproduseri olah Indra Lesmana, gak heran kalo semua lagunya jadi enak banget dan cocok dengan warna vokalnya Monita. Terfavorit dari album ini adalah lagu ‘Ingatlah’. Gak cuma itu, aransemen lagu ‘God Bless the Child’ dan ‘Over the Rainbow’ juga syahdu banget!

 

  1. Kisah Klasik untuk Masa Depan (Sheila on 7)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin Kisah Klasik untuk Masa Depan (Sheila on 7)

Kamu yang tumbuh di era 2000-an pasti sampe sekarang pasti hafal dengan lagu-lagu dari band yang terbentuk pada tahun 1996 ini. Apalagi lagu-lagu di album kedua ini, berani jamin deh pasti hampir seluruh lagunya kamu hafal. Iya gak? Beberapa lagunya seperti ‘Sahabat Sejati’, ‘Bila Kau Tak Disampingku’, ‘Sebuah Kisah Klasik’ hingga ‘Sephia’ pasti udah di luar kepala semuanya. Tapi, dengerin lagu Sheila on 7 sampe kapan aja memang gak akan ada habisnya. Band ini bisa membuktikan kalo mereka memang abadi lewat karya-karya mereka.

 

  1. Taifun (Barasuara)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin Barasuara taifun

Album ini memiliki magnetnya tersendiri. Setiap lagunya memiliki makna lagu yang mendalam. Seperti lagu ‘Bahas Bahasa’ yang memiliki makna tentang cara berkomunikasi yang baik. Lalu Hagia yang memiliki makna toleransi, saling menghargai dan hidup berdampingan dengan damai walaupun setiap orang memiliki latar belakang kepercayaan yang berbeda. Taifun mampu menjadi bukti bahwa mengajarkan toleransi bisa lewat medium apa saja.

 

  1. Quiet Down (Adhitia Sofyan)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin quiet down adhitia sofyan

Adhitia Sofyan mampu membuktikan kalo lagu akustikan itu gak membosankan. Beberapa lagu di album pertamanya ini seperti ‘Adelaide Sky’, ‘Blue Sky Collapse’ mampu membuat nama Adhitia Sofyan nempel di kepala dan juga jadi lagu yang wajib masuk ke playlist kita. Adhitia juga merilis ‘Quiet Down’ dalam format kaset bertepatan dengan Record Store Day pada April 2018 lalu. Sebelas lagu dalam album ini gak akan membosankan untuk didengar.

 

  1. Walk the Talk (Pamungkas)

Rekomendasi Album Lokal yang Wajib Kamu Dengerin walk the talk pamungkas

Satu lagi album yang wajib kamu dengerin adalah ‘Walk the Talk’ milik Pamungkas. Solois pria yang satu ini punya gaya musik yang menggabungkan folk, elektronik dan pop. Enam belas lagu yang ada di album ini easy-listening banget deh pokoknya. Pamungkas juga merilis album ini dalam versi remix dengan mengajak beberapa musisi untuk berkolaborasi seperti Kamga ‘Dekat’ dan Petra Sihombing.

 

Itu dia rekomendasi album lokal yang wajib kamu denger. Apa yang jadi favoritmu? Atau kamu punya rekomendasi album lokal lain? Share di kolom komen ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.