Tips Menyusun Jadwal Harian agar Hidupmu Lebih Teratur dan Produktif

Membuat jadwal harian adalah kebiasaan positif yang perlu dilakukan agar kegiatanmu berjalan lebih teratur dan produktif. Jika tidak membuat jadwal harian, maka kegiatan harian biasanya tidak berjalan sesuai rencana karena tidak adanya jadwal yang harus dipatuhi. Jadwal harian dapat membantu untuk tetap fokus dan tidak menunda-nunda sesuatu yang harus dikerjakan sehingga kamu memiliki tujuan yang jelas setiap harinya. Beberapa tips menyusun jadwal harian, antara lain:

1. Menentukan durasi pengerjaan

Durasi adalah kunci utama saat kamu ingin membuat jadwal yang lebih teratur. Setiap kegiatan yang dijalankan harus disesuaikan dengan waktu atau durasi yang telah ditentukan agar tidak buang-buang waktu. Durasi dapat menghemat waktu sehingga kegiatanmu menjadi lebih produktif karena pekerjaan menjadi cepat selesai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan sehingga kamu memiliki waktu lebih banyak untuk beristirahat.

2. Mengatur prioritas pekerjaan

Penting untuk mengetahui dan mengatur prioritas pekerjaan sehingga dapat memudahkan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan ke pekerjaan lainnya. Jika kamu menyelesaikan pekerjaan secara bersamaan, maka akan kurang efektif karena konsentrasimu akan terbagi. Kamu dapat mengatur prioritas pekerjaan dengan pekerjaan yang paling mudah atau paling dekat deadlinenya.

3. Menentukan durasi distraksi

Distraksi dalam bekerja adalah suatu hal yang biasa yang harus dapat ditangani dengan baik sehingga tidak menunda pekerjaan. Kamu bisa menentukan durasi distraksi misalnya, 10 menit memainkan handphone. Setelah itu, kamu kembali fokus untuk menyelesaikan pekerjaanmu.

Jadwal harian dapat membantu kamu mencapai tujuan jangka panjang. Kamu akan konsisten terhadap jadwal yang kamu susun, melihat progres yang dicapai, dan mengevaluasi apakah kamu sudah konsisten atau belum. Jadwal harian ini dapat menjadi sebuah fondasi untuk menggapai cita-cita.