Bekerja Gak Sesuai Dengan Jurusan? Ini Quotes Penyemangat!

Apakah kamu adalah salah satu orang yang bekerja gak sesuai dengan jurusan? Salah satu hal yang membuat seseorang mengalami overthinking adalah ketika pekerjaannya saat ini tidak sesuai dengan jurusannya, baik ketika di sekolah ataupun di kuliah.

Hal ini kadang memang dapat membuat kamu menjadi dilema. Namun, kamu dapat menutup telinga kamu jika mendengar komentar mengenai kehidupan kamu tersebut. Karena sesuai atau tidak sesuai pekerjaan yang kamu miliki akan selalu ada komentar miring yang bertujuan untuk menjatuhkan semangat kamu. Oleh karena itu, lebih baik kamu fokus dengan pekerjaan kamu saat ini saja.

Daripada kamu merasa overthinking, lebih baik jika kamu merenungi 2 quote penyemangat berikut ini yang sangat cocok bagi kamu yang memiliki pekerjaan yang tidak sesuai dengan jurusan. Yuk, langsung aja kita bahas, ya!

1. Jalan rezeki masing-masing orang tidak bisa ditebak, syukurilah rezeki kamu hari ini walaupun bekerja gak sesuai dengan jurusan

Quotes pertama adalah rezeki setiap orang tidak dapat ditebak. Inilah rezeki kamu saat ini dan kamu harus mensyukurinya. Rezeki adalah salah satu rahasia Tuhan yang tidak dapat kita tebak datangnya darimana. Begitu pula soal pekerjaan. Mau kamu mempersiapkan diri sebaik mungkin dan mencari tau perusahaan tersebut sedetail mungkin, jika Tuhan mengatakan tidak, maka kamu tetap tidak dapat diterima di perusahaan yang kamu impikan.

Namun, jika Tuhan sudah menetapkan pekerjaan kamu di suatu perusahaan, maka selalu ada jalannya untuk menuju ke hal tersebut. Oleh karena itu, kamu hanya perlu mensyukuri pekerjaan kamu saat ini walaupun tidak sesuai dengan pekerjaan kamu. Bekerjalah dengan baik maka kamu akan melihat hikmah yang akan kamu peroleh nantinya.

2. Kamu tidak sendirian, banyak orang di luar sana yang bernasib sama denganmu

Quotes kedua adalah kamu tidak sendirian. Masih banyak orang di luar sana yang bernasib sama denganmu. Apakah kamu merasa sedih ketika banyak orang lain yang merendahkan pekerjaan kamu saat ini karena tidak sesuai dengan jurusan kamu? Nah, lebih baik mulai dari sekarang cobalah untuk menghilangkan perasaan tersebut. Cobalah untuk melihat sekitar kamu. Masih banyak orang-orang yang bernasib sama dengan kamu dan bahkan mereka menikmati setiap langkah yang mereka jalani. Oleh karena itu, kamu tidak perlu bersedih lagi.

Kamu juga perlu ingat bahwa banyak sekali orang-orang di luar sana yang berjuang untuk memperoleh pekerjaan. Bahkan, kadang mereka tidak memperdulikan pekerjaannya sesuai dengan jurusan mereka atau tidak. Yang penting mereka harus mendapatkan pekerjaan. Oleh karena itu, kamu tidak perlu merasa rendah diri ataupun galau, ya.

Itulah tadi dua quotes penyemangat bagi kamu yang bekerja tidak sesuai dengan jurusan kamu. Yang dapat kamu lakukan hanyalah menjalani pekerjaan kamu saat ini dengan penuh semangat dan rasa syukur. Dengan kamu melakukan hal tersebut, nantinya kamu akan melihat dan merasakan hikmahnya.