Ciri-Ciri Stress Kerja yang Wajib Diketahui!

Ciri-ciri stress kerja

Ciri-ciri stress kerja di bawah ini wajib kamu ketahui, jika kamu seorang budak korporat! Di usia dewasa, pekerjaan merupakan salah satu aktivitas yang menghabiskan banyak waktu sehari-hari. Jadi, tak heran jika hal tersebut menimbulkan stress kerja.

Ingin tahu tanda-tanda apa saja jika kamu mengalami stress kerja? Berikut ulasannya!

4 Ciri-Ciri Stress Kerja

1. Ciri-ciri stress kerja: Cemas berlebih

Terkadang, deadline pekerjaan menjadi salah satu pemicu stress kerja. Nah, akibatnya kamu sering merasa cemas atas hasil pekerjaanmu karena terlalu takut dinilai kurang baik atau buruk.

Rasa cemas tersebutlah yang membuat kurang nyaman dan dapat memengaruhi kinerja kamu.

2. Mudah sakit

Apakah kamu sering merasa mudah lelah padahal tidak melakukan aktivitas fisik? Bisa jadi kamu sedang stress karena pekerjaan. Solusinya, cobalah untuk seimbangkan pekerjaan kamu dengan kehidupan lainnya, seperti berolahraga, hangout bersama teman, kumpul keluarga dan lain-lain.

3. Hubungan kerja yang buruk

Stress kerja tidak hanya berpengaruh pada fisik atau mentalmu saja, melainkan juga dapat berpengaruh pada emosional kamu. Akibatnya, hubungan kerja kamu dengan atasan atau rekan-rekan lainnya mulai memburuk.

Cara meinimalisirnya, cobalah untuk menenangkan diri sejenak dari pikiran yang stress dengan meditasi. Jika sudah tenang, kembalilah bekerja dan kamu akan lebih mudah fokus untuk menyelesaikan tugas yang ada.

4. Mudah bosan

Salah satu faktor kamu mengalami stress kerja adalah lingkungan kerja yang toxic. Berada di kantor yang tidak sehat, terkadang membuat kamu tidak betah dan ingin cepat pulang.

Untuk cara mengatasinya, ambilah cuti sejenak untuk menenangkan pikiran dan raga kamu dan mengembalikan semangat kerjamu. Atau kalau kamu ada uang tabungan untuk biaya hidup, segera keluar dari lingkungan kerja yang toxic dan cari pekerjaan baru.

Nah, itu dia tadi beberapa ciri-ciri stress kerja . Buat kamu yang ingin meluangkan waktu dengan hal-hal produktif, yuk daftar event Plogging dari YOT di sini!

Baca Juga

Leave a Reply

Your email address will not be published.