Dampak Self Talk Negatif yang Tidak Disadari

Self talk negatif merupakan kegiatan dengan mengatakan hal buruk kepada  diri sendiri ketika merasa kurang dengan diri sendiri. Hal ini dapat merugikan diri sendiri. Melansir dari psychology.binus.ac.id, berikut  dampak self talk negatif yang tidak disadari. Simak di bawah ini!

Menghambat Diri

Membicarakan hal buruk kepada diri sendiri akan membuat kita berhenti dan fokus pada kekurangan. Terlalu fokus pada kekurangan akan membuat kita tidak bisa menggapai goal dengan baik. Karena fokus pada masalah dan kekurangan akan membuat kita melewatkan waktu dan tidak menggunakannya dengan baik.

 

Baca Juga:

Manajemen Waktu dengan Eisenhower Matrix

Beasiswa Khusus Perempuan di Luar Negeri

Meneladani Strategi Bisnis JCO Donuts

 

Mempengaruhi Kesehatan Mental

Setiap orang tidak hanya harus menjaga kesehatan fisik, melainkan juga harus menjaga kesehatan mental. Untuk menjaga kesehatan mental, kita harus membuat pikiran senantiasa berpikir positif. Pikiran negatif hanya akan menimbulkan pikiran negatif lainnya berdatangan. Hal ini tidak baik untuk kesehatan mental kita.

Dapat Menjadi Kenyataan

Dalam teori LOA atau Law of Attraction, hal-hal yang sering kita khawatirkan berulang-ulang bisa menjadi kenyataan. Hal ini karena adanya hukum alam yang merespon pikiran kita dengan memberikan ruang dan waktu. Sesuai dengan apa yang dipikirkan seseorang tersebut. Maka sangat penting untuk menjaga pikiran dan perkataan agar tetap positif.

Buat kamu yang lagi cari inspirasi seputar kuliah, self-development dan karir bisa kunjungi youtube Young On Top. Ada Beragam konten menarik, loh!