SELALU ADA CARA UNTUK TETAP BERTAHAN

Hi YOTers, gimana kabarnya? Aku harap kalian semua baik-baik saja dan selalu sehat dimanapun kalian berada. Aku mau tanya nih, gimana kuliahnya dan sekolah? Pasti cape ya disibukan buat belajar UTS, tugas kelompok dan individu sama belum lagi organisasi. Ya, itu merupakan sebuah proses panjang yang harus dilewati, semoga kita bisa melewati rasa lelah dan merasakan sakit terlebih dahulu baru bersenang-senang dikemudian hari.

Buat kalian para mahasiswa baik yang sedang merantau atau tetap stay dikota kelahiran. Aku Cuma mau bilang untuk terus semangat dalam menjalani hari-harinya. Cape itu wajar kok, istirahat ajah namanya juga manusia. Ciptakan kebahagiaanmu sendiri. Kalau saat aku sedang cape sih paling aku buat self reward buat diriku sendiri seperti makanan-makanan yang aku suka, pergi jalan ke tempat baru dan nonton film yang aku tunggu-tunggu dari tahun sebelumnya dan masih banyak lagi.

Akhir – akhir ini sepertinya banyak generasi muda yang mengalami masalah kesehatan mental. Karena setiap orang memiliki pemikiran dan perasaannya masing-masing sehingga kita tidak boleh menjugde orang lain. Ada berbagai cara untuk membuat mental kita kuat :

  1. Berbicara kepada orang lain

Kalian tidak pernah sendirian. Selalu ada orang baik yang sayang kepada kalian misalnya sahabat, teman, ibu dan bapak serta keluarga yang akan selalu mendukung kalian. Karena dengan berbicara kita dapat menghilangkan atau meredakan beban emosional yang kita tanggung.

  1. Cari Bantuan Profesional

Jika kalian merasa sendirian dan tidak punya orang terdekat. Mungkin kalian bisa berkonsultasikan dengan seorang profesional kesehatan mental. Namun kita dapat pergi ke pelayanan kesehatan mental yang sudah disediakan karena saat ini setiap instalasi pendidikan seperti sekolah dan universitas memiliki layanan kesehatan metal seperti disekolah ada guru bk yang siap mendengarkanmu.

  1. Mensyukuri hal hal kecil

Bersyukur menjadi cara utama untuk bisa membuat mental kita kuat,untuk bersyukur janganlah melihat orang yang jauh diatas kita namun lihat orang-orang yang kurang beruntung hidupnya dibawah kita yang tetap kuat dalam menjalani hidup. Dengan bersyukur kamu akan lebih mendekatkan diri kepada Tuhan. Dengan bersyukur juga membuatmu menjadi orang yang bisa bermanfaat kepada sesama karena membantu orang lain. Membuat orang lain tersenyum bahagia saat kita menyapanya dan membuat anak kecil yang kita ajar saat di volunteer menjadi bisa berhitung dan membaca serta tertawa riang adalah sebuah kebahagian dari hal kecil yang kita lakukan.

  1. Temukan Cara Mengelola Stres

Dalam mengelola stress ada berbagai kegiatan yang bisa membuatmu sibuk dan melupakan masalahmu seperti berolahraga, meditasi, atau teknik relaksasi dapat membantu kamu mengelola stres dan kecemasan. Pilihlah kegiatan yang kamu suka untuk melepaskan penatmu dari kebiasaan sehari-hari seperti memasak, mendengarkan musik dan berbelanja.

Kamu tidak sendirian. Segala luka dan masalah yang kamu terima tidak harus kamu tanggung sendiri.  Tak perlu berpura-pura tangguh, sebab kamu adalah manusia biasa. Bila butuh bantuan, carilah bantuan. Jangan menyerah karena masalah yang kamu hadapi, kamu mendapatkan masalah tersebut karena kamu lebih kuat daripada yang lain. Ingatlah bahwa  setiap masalah akan ada jalan keluarnya.  Ada cahaya matahari yang akan datang segera  setelah malam yang gelap dan membuat hari berganti terang benderang.

“It does not matter how slowly you go as long as you do not stop.” – Confucius