Wajib Tahu! Ini Dia 5 Alasan Wajib Mandi Sore

Alasan mandi

Hayo ngaku, siapa nih yang masih suka malas mandi? Tiap mau mandi rasanya mager banget. Eits, tapi kalian tahu nggak sih kalo mandi tuh ada banyak manfaatnya lho.

Mandi dengan rutin bukan cuma membersihkan tubuh dari keringat, tapi juga menyegarkan diri. Psikolog klinis dan ahli tidur di New York Dr.Janet K. Kennedy, mengatakan bahwa mandi memiliki manfaat bagi tubuh.

Sayangnya, beberapa orang lebih memilih mandi pagi saja dan melupakan mandi sore. Padahal malas mandi sore bisa menimbulkan dampak negatif. Berikut ini faktanya:

 

1. Gatal-gatal

Kotoran yang menempel dan menumpuk di tubuh karena tak mandi sore, bisa menyebabkan gatal-gatal. Selain mandi, kamu juga harus rajin mengganti pakaian ya.

Baca Juga

2. Menimbulkan Bau Badan

Kelenjar keringat mengeluarkan keringat setiap Bunda beraktivitas dan menimbulkan bau badan.

Aktivitas yang mengeluarkan keringat dan debu yang mengandung kuman bisa menempel di tubuh kalau nggak mandi sore. Kotoran ini nantinya dapat menimbulkan kuman yang dapat mengganggu kesehatan.

 

3. Bisa Membuat Iritasi Kulit

Nggak mandi dalam waktu lama, dapat membuat kulit kita berminyak. Kalau sudah begini, kuman akan menempel di tubuh dan membuat kita gatal-gatal.

Kebiasaan nggak mandi sore bisa menyebabkan penumpukan minyak dan timbul iritasi dan noda. Selain itu, bisa bikin sulit tidur.

Baca Juga

4. Tidak Bersemangat

Keringat dan debu yang bercampur usai beraktivitas bisa membuat tubuh terasa lengket dan banyak ion negatif yang masuk dalam tubuh. Hal tersebut berdampak pada gairah dan semangat kita untuk melakukan aktivitas.

 

5. Mudah Stres

Stres dan depresi dapat disebabkan karena menegangnya otot dan saraf dalam tubuh karena kelelahan saat melakukan berbagai macam aktivitas. Mandi sore bisa membantu otot-otot tubuh relaks dan terhindar dari stres.

 

Nah, itu dia ulasannya. Jadi, mandi nggak hanya buat kebersihan diri aja ya. Namun, juga banyak manfaat lainnya. So, jangan malas mandi!

 

Butuh Inspirasi?

Jika kamu ingin mendapatkan informasi dan motivasi lainnya, bisa kunjungi konten tentang self development, tips karir, dan masih banyak lagi hanya di Youtube Young On Top di bawah ini.