Yuk, Kenalan dengan Ilmu Gizi dan Ahli Gizi: Part 2!

  • Pelayanan gizi merupakan suatu upaya memperbaiki, meningkatkan gizi, makanan, dietetik masyarakat dalam rangka mencapai status kesehatan optimal.
  • Terapi gizi merupakan pelayanan gizi yang diberikan kepada klien berdasarkan pengkajian gizi, terapi diet dalam rangka menyembuhkan penyakit pasien.
  • Asuhan Gizi merupakan serangkaian kegiatan yang terorganisir untuk identifikasi kebutuhan gizi dan penyediaan asuhan gizi.
  • PAGT singkatan dari proses asuhan gizi terstandar, PAGT adalah pendekatan sistematik dalam memberikan pelayanan gizi.
  • Profesi Gizi merupakan suatu pekerjaan di bidang gizi yang di laksanakan berdasarkan suatu keilmuan, memiliki kompetensi yang diperoleh melalui pendidikan berjenjang, emiliki kode etik.
  • Tenaga gizi adalah setiap orang yang telah lulus pendidikan di bidang gizi.
  • Sarjana Gizi adalah seseorang yang telah menyelesaikan pendidikan formal sarjana Gizi
  • Nutritionis adalah seseorang yang diberi tugas, tanggung jawab, dan wewenang secara penuh untuk melakukan kegiatan tekhnis fungsional di bidang pelayanan gizi , makanan, dan dietetik. Baik masyarakat, maupun rumah sakit dan unit pelaksana kesehatan lain.
  • Nutritionis registered adalah Sarjana gizi yang lulus uji kompetensi dan teregistrasi.
  • Registered dietitien adalah Tenaga gizi , sarjana gizi yang telah lulus uji kompetensi dan teregistrasi dan pernah mengikuti pendidikan profesi.
  • Teknikal Registered Dietitien adalah Tenaga gizi lulusan Diploma gizi yang telah lulus uji kompetensi dan teregistrasi.