Gaya Hidup Hedonisme dan Cara Ampuh Menghindarinya

Hedonisme adalah

Kita semua pasti memiliki gaya hidup yang berbeda-beda. Ada yang senang dengan gaya hidup hedonisme ada juga yang senang dengan gaya hidup minimalis. Hedonisme adalah gaya hidup yang biasanya dilakukan oleh orang-orang yang memiliki finansial menengah ke atas.

Seringkali dianggap sebagai sesuatu yang negatif, berikut ini YOT akan membahas seputar gaya hidup hedonisme yang marak kita jumpai. Siapa yang sudah tidak sabar? Yuk, langsung saja disimak!

 

Apa Itu Hedonisme?

Dilansir dari KBBI, hedonisme adalah pandangan yang menganggap bahwa setiap kesenangan dan kenikmatan dalam bentuk materi merupakan tujuan utama dalam hidup seseorang.

Gaya hidup hedonisme pun seringkali dianggap sebagai sesuatu yang negatif. Hal ini karena orang yang menganut gaya hidup ini cenderung sering membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan alias boros.

 

Bagaimana Ciri Gaya Hidup Hedonisme?

Setelah mengetahui apa itu gaya hidup hedonisme, YOTers pasti bertnaya-tanya apakah kira-kira YOTers termasuk dalam orang tersebut atau bukan. Daripada bingung, kali ini kita masuk pada pembahasan mengenai ciri-cirinya.

1. Boros

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, orang yang menganut gaya hidup hedonisme akan cenderung menghambur-hamburkan uangnya untuk sesuatu yang bahkan mereka tidak butuhkan. Mereka membeli sesuatu hanya berdasarkan keinginan atau nafsu saja, bukan kebutuhan. Alhasil, hal ini akan membuatnya menjadi boros.

 

2. Tidak Pernah Merasa Puas

Seseorang yang menganut gaya hidup hedonisme tidak akan pernah merasa puas. Bahkan, ketika mereka telah memiliki kenikmatan dan kesenangan dalam hidupnya.

 

4. Sombong

Ciri hedonisme selanjutnya adalah memiliki karakter sombong. Orang-orang yang menganut gaya hidup hedonisme akan menilai orang lain hanya berdasarkan penampilan dan harta. Gaya hidup mereka yang mewah akan menimbulkan perasaan lebih unggul dibandingkan dengan orang lain.

 

5. Egois

Seorang hedonisme memiliki sifat yang suka mementingkan diri sendiri atau kata lainnya egois. Mereka tidak peduli dengan orang lain dan hanya memikirkan dirinya sendiri.

 

Baca Juga:

 

Cara Menghindari Gaya Hidup Hedonisme

Agar YOTers terhindar dari gaya hidup yang satu ini, berikut ini ada beberapa cara menghindari gaya hidup hedonisme yang bisa YOTers coba terapkan. Apa saja?

1. Bersyukur

Pertama-tama kamu perlu bersyukur atas segala hal yang telah kamu miliki saat ini. Khususnya pada hal yang telah kamu miliki, seperti rumah untuk tempat bernaung hingga keluarga yang selalu ada dan setia menemani.

 

2. Lebih Selektif Memilih Teman

Memiliki teman-teman yang boros hanya akan membuatmu tergoda untuk ikutan boros. Maka dari itu, kamu oerlu berada di lingkungan pertemanan yang sefrekuensi denganmu. Karena tentu lebih mudah untuk berubah ketika lingkungan sekitar mendukung perubahan dan menerima perubahan tersebut.

 

3. Hidup Sederhana

Tips satu ini mungkin sedikit susah untuk diterapkan, walaupun begitu orang yang memiliki gaya hidup hedonisme perlu sedikit demi sedikit merubah gaya hidupnya dengan sederhana. Dengan cara memanfaatkan barang ia miliki dengan maksimal dan lebih memikirkan ketika berbelanja suatu hal, apakah barang tersebut penting atau tidak untuk dibeli.

 

4. Menentukan Prioritas

Tentukanlah prioritas dalam hidup agar lebih mudah memilah, mana yang penting dan mana yang tidak. Mana yang ingin didapatkan hanya untuk kesenangan dan mana yang didapatkan untuk kebutuhan.

 

Itu dia ulasan seputar gaya hidup hedonisme. Hedonisme adalah salah satu hal yang saat ini marak terjadi di masyarakat. Semoga YOTers bisa lebih bijak dalam mengelola keungan, ya!

 

Butuh Inspirasi?

Jika kamu ingin mendapatkan informasi dan motivasi lainnya, bisa kunjungi konten tentang self development, tips karir, dan masih banyak lagi hanya di Youtube Young On Top di bawah ini.