7 Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Kaya

ebiasaan sederhana yang membuat kaya

Kebanyakan orang bermimpi menjadi kaya, tetapi tidak semua orang tahu bagaimana cara mencapainya. Untuk mencapai hal tersebut tentunya dibutuhkan proses, ya. Nah ternyata, ada beberapa kebiasaan sederhana yang bisa membantu YOTers meraih kekayaan dan kesuksesan finansial. Penasaran apa saja? Yuk, simak 7 kebiasaan sederhana yang membuat kaya berikut ini!

7 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Kaya

Berikut ini beberapa kebiasaan yang bisa coba YOTers terapkan untuk bisa mencapai mimpi YOTers untuk menjadi kaya, yaitu:

1. Menabung secara rutin

Menabung adalah salah satu cara paling dasar untuk membangun kekayaan. Dengan menabung, YOTers bisa mengumpulkan modal untuk berinvestasi, membayar hutang, atau memenuhi kebutuhan darurat. YOTers bisa menentukan persentase penghasilan yang ingin YOTers tabung setiap bulan, misalnya 10% atau lebih. Pastikan YOTers menentukan hal ini sebelum membelanjakan uang untuk hal-hal lain. Bukan malah membelanjakannya terlebih dahulu baru menabung sisanya.

2. Belajar investasi

Berinvestasi adalah cara untuk mengembangkan uang YOTers dengan memanfaatkan peluang yang ada di pasar. YOTers bisa berinvestasi di berbagai instrumen, seperti saham, reksa dana, obligasi, properti, atau bisnis. Namun, YOTers harus berinvestasi secara cerdas, yaitu dengan memilih instrumen yang sesuai dengan profil risiko, tujuan, dan jangka waktu YOTers, serta melakukan riset dan analisis sebelum memutuskan.

3. Membuat financial planning

Financial planning adalah cara untuk merencanakan penghasilan dan pengeluaran YOTers secara teratur. Dengan membuat anggaran, YOTers bisa mengetahui berapa uang yang masuk dan keluar setiap bulan, serta mengalokasikan uang YOTers untuk kebutuhan penting dan tidak penting. YOTers juga bisa menentukan target apa saja yang harus dicapai selanjutnya.

4. Menghindari perilaku konsumtif

Berkaitan dengan financial planning sebelumnya, YOTers harus tegas terhadap diri sendiri. YOTers perlu mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, seperti makan di luar, belanja online, atau berlangganan layanan yang jarang digunakan. Eits, selain itu jangan mudah terpengaruh oleh banyaknya penawaran diskon yang pada akhirnya membuat YOTers konsumtif.

5. Meningkatkan pendapatan

Meningkatkan pendapatan adalah cara untuk menambah sumber uang YOTers dan mempercepat pencapaian kekayaan. YOTers bisa meningkatkan pendapatan YOTers dengan cara meningkatkan keterampilan dan kompetensi YOTers agar bisa mendapatkan promosi atau kenaikan gaji di tempat kerja, atau mencari pekerjaan sampingan atau bisnis online yang bisa menghasilkan uang tambahan.

6. Belajar dari orang-orang kaya

Belajar dari orang-orang kaya adalah cara untuk mendapatkan inspirasi dan motivasi untuk menjadi kaya. YOTers bisa membaca buku, majalah, blog, atau podcast yang membahas tentang kisah sukses, tips, dan strategi orang-orang kaya dalam mengelola keuangan dan berinvestasi. YOTers juga bisa bergabung dengan komunitas atau jaringan orang-orang kaya yang bisa memberikan dukungan, saran, atau kesempatan kepada YOTers.

7. Memanfaatkan waktu dengan baik

Setiap detik dalam hidup merupakan hal yang sangat berharga. YOTers bisa saja melewatkan peluang yang hadir dalam hidup hanya karena terlalu sibuk bermain-main. Maka, kerjakanlah banyak hal produktif yang bisa membuat waktu yang YOTers habiskan menjadi lebih bermakna.

Itulah tujuh kebiasaan sederhana yang bisa membuat YOTers kaya. Jika YOTers mau dan mampu menerapkan kebiasaan-kebiasaan tersebut secara konsisten, maka YOTers akan semakin dekat dengan impian YOTers untuk menjadi kaya.

Written by: Anastasia Leana

Baca Juga

Buat kamu anak muda Indonesia yang butuh bantuan biaya Pendidikan, YOT Beasiswa hadir untuk kamu!  Yuk Join YOTers dan isi form Beasiswa di sini ya: youngontop.com/yoters. Klik linknya di sini

Leave a Reply

Your email address will not be published.