Susah untuk Disiplin? Ikuti 4 Tips Ini!

Tips Disiplin

Mau punya masa depan cerah? Bisa dong! Nah, salah satu cara untuk mendapatkan masa depan yang cerah adalah dengan disiplin.

Disiplin merupakan perilaku taat dan patuh terhadap nilai-nilai yang dipercaya merupakan tanggung jawabnya. Dengan kata lain, disiplin adalah rasa kepatuhan terhadap aturan atau  pengawasan dan  pengendalian.

Setiap orang belum tentu memiliki kedisiplinan, bahkan pada dirinya sendiri. Pada dasarnya disiplin adalah sikap yang baik, namun belum tentu setiap orang bisa memiliki sikap disiplin, seperti disiplin waktu, disiplin ilmu dan sebagainya. Dalam praktiknya sikap disiplin dibutuhkan di setiap aktivitas kita, mulai dari sekolah, masyarakat, pekerjaan, bahkan diri kita sendiri.

Ini dia beberapa tips disiplin yang bisa kamu coba praktikan.

 

Tips Melatih Disiplin

1. Menentukan Tujuan

Kamu akan mudah untuk menerapkan disiplin jika membuat tujuan terlebih dahulu. Dengan adanya tujuan, kamu bisa jadi lebih fokus untuk mencapai target impianmu. Salah satunya bisa dimulai dengan menetapkan rutinitas harian.

Misalnya, kamu menargetkan setiap hari akan bangun setiap pukul 5 pagi dan berolahraga setiap hari weekend. Lakukan secara maksimal dan lama kelamaan rutinitas ini pasti akan kamu rasakan sebagai sebuah hal yang ringan dilakukan.

 

2. Hindari Menunda Pekerjaan

Disinilah akan terlihat sekuat apa niat anda untuk bisa menjadi sosok yang disiplin. Kerjakan sekarang kalau bisa, jangan ditunda! meskipun tenggat waktunya masih lama. Cobalah untuk tidak menunda-nunda pekerjaan, itu hanya akan menghalangi kamu menjadi orang yang disiplin. Rasakan dampaknya, hidup kamu akan menjadi lebih tertib dan teratur.

 

Rekomendasi Buat Kamu Baca

 

3. Bertanggung Jawab

Sadari bahwa hidupmu adalah tanggung jawabmu sendiri. Dengan menyadari bahwa dirimu punya tanggung jawab, kamu jadi tidak ceroboh dan sembarangan memperlakukan waktu yang kamu punya. Manfaatkan waktu kamu sebaik-baiknya dengan hal yang positif dan bermanfaat.

 

4. Mulai dari Hal Kecil

Untuk bisa meningkatkan disiplin diri harus dimulai dari hal sederhana. Seperti disiplin dalam membuang sampah atau datang tepat waktu ke tempat bekerja.

 

Butuh Inspirasi?

Jika kamu ingin mendapatkan informasi dan motivasi lainnya, bisa kunjungi konten tentang self development, tips karir, dan masih banyak lagi hanya di Youtube Young On Top di bawah ini.